Otomotifnet.com - Tiga Toyota Land Cruiser 300 terbaru terbelah, sebelum sampai ke dealer.
Dari informasi yang dikumpulkan oleh Tim Otomotifnet, bahkan Toyota Land Cruiser ini terbang gelimpangan di aspal setelah truk pengangkutnya mengalami kecelakaan.
Hingga saat ini belum diketahui penyebab truk pengangkut Toyota Land Cruiser 300 ini mengalami kecelakaan.
Namun dilansir dari Autoblog.com, insiden yang membuat kerugian miliaran ini dialami oleh Toyota di negara Oman.
Baca Juga: Belum Sampai Dealer, Enam Unit Toyota Land Cruiser 300 Terbaru Hancur Terbelah
Toyota Land Cruiser 300 terbaru pertama kali diperkenalkan untuk pasar Uni Emirat Arab sekitar tanggal 10 Juni 2021 untuk model 2022.
Melansir dari laman resmi Toyota UAE, Toyota Land Cruiser 300 di Uni Emirat Arab hadir dalam tiga varian yakni EXR, GXR, dan VXR.
Ketiga model ini memiliki dua pilihan mesin bensin yaitu V6 aspirasi normal berkapasitas 4.000 cc dan V6 twin-turbo berkapasitas 3.500 cc.
Mesin aspirasi normalnya memproduksi tenaga 271 dk dan torsi 385 Nm, disalurkan ke keempat roda melalui transmisi 6 percepatan otomatis.
Untuk dapur pacu dengan twin-turbo mampu menghasilkan tenaga 409 dk dan torsi 650 Nm yang terhubung ke roda melalui transmisi 10 percepatan otomatis.
Pilihan mesin tersebut juga membawa kelengkapan fitur mobil berbeda, yang mana varian mesin twin-turbo memiliki fitur terlengkap.
Varian EXR merupakan varian termurah pertama kali keluar dibanderol mulai dari 229.900 Dirham Emirat dengan mesin 4.000 cc V6 dan 297.900 Dirham Emirat dengan mesin 3.500 cc twin-turbo.
Apabila dirupiahkan, harga tersebut setara dengan Rp 903,8 juta dan Rp 1,17 milyar (kurs 1 Dirham Emirat = Rp 3.931,64).
Baca Juga: Fitur Andal Toyota Land Cruiser 300 Buat Injak Trek Off-road, Salah Satunya Cutting Brake
Varian EXR memiliki kelengkapan paling dasar dengan velg 18 inci, bumper off-road, jok kain-suede, roof-rail hitam, dan cruise control.
Atasnya adalah varian GXR dengan banderol mulai dari 259.900 Dirham Emirat atau setara dengan Rp 1,021 milyar untuk 4.000 cc dan 319.900 Dirham Emirat atau Rp 1,257 milyar untuk 3.500 cc twin-turbo.
Varian ini mendapatkan lebih banyak fitur dari EXR seperti Aerokit, interior kulit, cruise control dengan Dynamic Radar, Lane Departure Alert, Pre-Collision System, dan Automatic High Beam.
Paling mahal adalah varian VXR yang dibanderol mulai 289.900 Dirham Emirat atau Rp 1,139 milyar untuk 4.000 cc dan 354.900 Dirham Emirat atau Rp 1,395 milyar untuk 3.500 cc twin-turbo.
Nah di varian ini sudah dapat Adaptive High Beam System, Parking Support Brake, Diff-lock tiga titik (4.000 cc), Torque Sensing LSD (3.500 cc), power back door dengan kick sensor (3.500 cc), dan Lane Trace Assist (3.500 cc).
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR