Otomotifnet.com – Toyota Corolla DX dan Great Corolla punya penggemar yang enggak habis. Tak heran, meski berumur, Corolla DX maupun Great Corolla bisa punya harga tinggi.
Seperti duet Mbah-Mbah Toyota Corolla DX 1982 dan Great Corolla milik Sindhu Utomo ini, Rp 100 juta pun enggak dilepas.
Maklum kondisi sudah upgrade. Meski di pasaran, harga mentah Corolla DX cuma belasan juta rupiah dan Great Corolla sekitar Rp 40 jutaan.
Corolla DX 1982 punya tampilan sporty di luar. Upgrade tampilan ada di sekujur tubuh.
Bumper pakai Corolla GT 1983 dan spion standar juga pakai punya Corolla GT dengan cover kotak tebal dan krom.
Menariknya, meski jadul spion ini sudah elektrik.
Baca Juga: Toyota Great Corolla Bertabur OEM Langka, Pelek Kaleng Limo, Enak Dilihat dan Dipakai
Selain itu, dipasang lis krom di sekujur bodi juga dari Corolla GT.
Sementara mesin standar 4K tetap dipertahankan. Namun juga kena upgrade berupa kem dan per klep TRD, header sampai knalpot full system custom dan sudah porting polished.
Lalu karburator Weber 2 barrel, koil pakai MSD.
Terlihat sopan di luar, berbeda dengan dalamnya. Nuansa balap muncul dari interior ini.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR