Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki ER-6n Potong Sasis dan Ganti Body, Demi Jadi Petarung Jalanan

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 28 Agustus 2021 | 23:05 WIB
Kawasaki ER-6n bergaya street fighter karya Studio Motor
Rangga/otomotifnet.com
Kawasaki ER-6n bergaya street fighter karya Studio Motor

Otomotifnet.com - Di kelas motor gede atau moge, Kawasaki ER-6n cukup populer untuk dijadikan bahan motor custom.

Terlebih motor yang pertama kali dipasarkan di tanah air tahun 2012 tersebut, bekasnya punya banderol yang cukup terjangkau.

Dengan tampilan standar kekar dan padat, Donny Ariawan dari Studio Motor (SM) tidak kesulitan untuk mendesain motor custom bergaya street fighter untuk Herlambang asal Jakarta.

Oleh Donny, model street fighter atau petarung jalanan ini juga dikombinasikan dengan sentuhan klasik di bagian belakang.

Area belakang ER-6n karya Studio Motor ini dikasih sentuhan klasik
Rangga/otomotifnet.com
Area belakang ER-6n karya Studio Motor ini dikasih sentuhan klasik

Baca Juga: Kawasaki ER-6n yang Terlibat Kecelakaan di Bintaro Karakternya Begini, Tak Cocok untuk Pemula!

“Buntut pendek khas street fighter tapi tidak sampai buntung banget,” ujar pria yang bengkelnya berlokasi di Jl. Raya Kompas No.34 Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

Secara geometri sasis dan suspensi tidak diotak-atik. Donny hanya membuat subframe baru agar buntut bisa lebih pendek. Menggunakan pipa besi seamless ¾ inci.

Selanjutnya bodi standar diganti total oleh SM, terbuat dari pelat galvanis setebal 1,2 mm.

Bodi baru terdiri dari tangki, bodi belakang, shroud, skidplate, serta sepatbor depan dan belakang.

Tangki bensin baru buat ER-6n ini punya ukuran dan kapasitas cukup besar
Rangga/otomotifnet.com
Tangki bensin baru buat ER-6n ini punya ukuran dan kapasitas cukup besar

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa