Otomotifnet.com – Para pehobi off-road dan motor, terutama di Kawasan Pagar Alam, Sumatera Selatan pasti mengenal Alpian Piuk.
Pria ramah ini dikenal sangat hobi dan cinta dengan olahraga otomotif yang bermain di tanah.
Seringkali ikut adventure off-road, baik yang kompetisi maupun ekspedisi. Tak ketinggalan juga speed off-road menggunakan Suzuki Jimny.
Baca Juga: Suzuki Vitara 1993 Tubular, Bagai Gado-Gado Beda Tukang Ngulek Bumbu
Namun kini bertambah lagi ‘mainan’nya di ajang otomotif.
Terlihat kalau Wali Kota Pagar Alam, Sumsel ini berada di sirkuit Sentul untuk ikut ajang balap turing, ISOM (25-26/09/2021).
Uniknya, ketika ikut kualifikasi (25/09/2021) dirinya baru 3 kali mencoba mobil dan aspal Sentul.
Baca Juga: Siap-siap Lagi, Kejurnas Gymkhana Akan Berlangsung 3 Seri, Semua di Jogja
“Pertama waktu latihan, kedua Latihan resmi, dan ketiga ya ini, pas kualifikasi,” ucap Piuk, yang menunggang Honda Jazz tersebut.
Setelah mencoba lintasan Sentul, dirinya menyebut ada adrenalin berbeda dibandingkan off-road.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR