Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Ada Jalan Lain, Kaca Honda Stream Dipecah Petugas Demi Nyawa Balita di Kabin

Irsyaad W - Senin, 27 September 2021 | 12:00 WIB
Proses penyelematan balita yang terkunci 30 menit di kabin Honda Stream di Jl Ir Sutami, Jebres, kota Solo, Jawa Tengah
Dok. Tim Rajawali
Proses penyelematan balita yang terkunci 30 menit di kabin Honda Stream di Jl Ir Sutami, Jebres, kota Solo, Jawa Tengah

Otomotifnet.com - Karena tak ada jalan lain, petugas terpaksa memecah kaca Honda Stream.

Aksi dramatis itu demi menyelamatkan nyawa balita yang sudah terkunci 30 menit di kabin.

Peristiwa ini kabarnya terjadi di Jl Ir Sutami, Jebres, kota Solo, Jawa Tengah, (26/9/21).

Berawal Honda Stream yang dibawa pasangan suami istri dan anaknya melintas di lokasi lantas terlibat kecelakaan dengan pengendara motor.

Karena panik, suami istri ini keluar untuk segera menyelamatkan pengendara yang ditabraknya.

Baca Juga: BMW 320i F30 Kaca Dipecah Polisi Pakai Kapak, Dongkrak dan Batu Tak Mempan, Orang Tua Teledor

Namun mereka lupa, anaknya yang masih berumur 2 tahun ditinggal di dalam kabin.

"Pengemudi mobil lalu turun akan membawa korban ke rumah sakit," ungkap Sekertaris II SAR Rajawali Merah Putih (RMP), Bisma Surya Kurniawan.

Hanya saja entah kenapa, pasutri yang turun itu tak tahu pintu Honda Stream terkunci otomatis, sementara balitanya masih ada di dalam kabin.

"Anaknya yang berumur sekitar dua tahun tertinggal di dalam mobil yang masih terparkir di TKP," jelasnya.

"Balitanya terjebak di dalam mobil sekitar setengah jam," aku dia.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa