Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Moto Guzzi New V7 Stone dan V85 TT Travel Resmi Mengaspal di Indonesia, Seperti Apa Keistimewaannya?

Yussy Maulia - Kamis, 30 September 2021 | 16:32 WIB
Moto Guzzi V85 TT Travel.
Dok. Piaggio Indonesia
Moto Guzzi V85 TT Travel.

Otomotifnet.com – PT Piaggio Indonesia sebagai perusahaan terdepan di segmen kendaraan roda dua premium Italia resmi memboyong lini motor baru ke Indonesia pada September 2021.

Selain merilis dua model Aprilia, yaitu Aprilia Tuono dan RS 660, Moto Guzzi juga tampil dengan meluncurkan dua model terbaru Moto Guzzi, yaitu New V7 Stone dan V85 TT Travel.

President Director PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega mengatakan, dua model terbaru Moto Guzzi tersebut masing-masing diciptakan dengan karakter yang unik dan khas.

Moto Guzzi New V7 Stone hadir untuk penggunaan dalam kota dan perjalanan jarak jauh yang elegan dan lincah, sedangkan Moto Guzzi V85 TT Travel hadir untuk petualangan dan penjelajahan yang unik,” kata Marco dalam keterangan resmi, Rabu (8/9/2021).

Baca Juga: Dua Moge Ini Sodaraan, Sekilas Terlihat Serupa, Padahal Banyak Bedanya

Meski punya karakter yang berbeda, desain Moto Guzzi New V7 Stone dan V85 TT Travel sama-sama kental dengan aura motor klasik premium khas Italia.

Keduanya pun disematkan beberapa penyegaran pada tampilan luar dan fitur-fitur berkendara. Penasaran dengan spesifikasi kedua model terbaru Moto Guzzi ini? Simak penjelasan berikut. 

Moto Guzzi V7 Stone

Moto Guzzi V7 Stone.
Dok. Piaggio Indonesia
Moto Guzzi V7 Stone.

Untuk diketahui, Moto Guzzi V7 Stone merupakan generasi keempat dari seri Moto Guzzi V7 yang pertama kali diluncurkan pada 1967.

Sekilas, tampangnya tidak jauh berbeda dengan generasi V7 sebelumnya. Bagian headlamp masih berbentuk bulat halogen yang memberikan kesan klasik pada motor ini.

Baca Juga: Hadir untuk Pertama kalinya di Surabaya, Dealer Premium Motoplex untuk Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi

Namun, ada tambahan ornamen berbentuk elang di bagian tengah headlamp yang memisahkan lampu dekat dan jauh.  Moto Guzzi V7 Stone juga sudah menggunakan sistem pencahayaan baru full LED dan daytime running light (DRL).

Meski mengusung konsep motor klasik, Moto Guzzi V7 Stone juga sudah dilengkapi instrumen panel baru berbasis digital. Panel itu menampilkan informasi seperti sisa bahan bakar, trip meter, dan level kontrol traksi.

Masuk ke bagian dapur pacu, Moto Guzzi V7 Stone dibekali mesin berkubikasi 853 cc. Hasilnya, motor ini bisa menghasilkan tenaga maksimal 65 dk di putaran mesin 6.800 rpm dengan torsi 73 Nm per 5.000 rpm.

Dengan spesifikasi itu, tentu Moto Guzzi V7 bisa menjadi teman berkendara yang lincah, baik untuk perjalanan di dalam kota yang mulus maupun di luar kota yang menantang.

Baca Juga: Test Ride Moto Guzzi V7 III Stone dari Ngulik Fitur, Jajal Top Speed Sampai Ukur Konsumsi Bensin

Moto Guzzi V7 Stone juga mengandalkan kenyamanan berkendara ekstra. Terdapat penambahan shockbreaker baru lengkap dengan dua mode penyetelan preload. Dengan begitu, pengendara bisa menyesuaikan setelan agar motor nyaman dibawa berkendara.

Motor klasik ini juga memakai velg model baru dengan ukuran lebih lebar. Tujuannya bukan hanya untuk mendongkrak penampilan agar lebih elegan, tetapi juga membuat motor lebih luwes dan nyaman digunakan di berbagai kondisi jalan.

Fitur keamanan mumpuni juga tersedia. Moto Guzzi V7 Stone dilengkapi Anti-Lock Braking System (ABS) untuk membuat sistem pengereman lebih halus dan Control Traction untuk mencegah selip roda belakang.

Moto Guzzi V85 TT Travel

Moto Guzzi V85 TT Travel.
Dok. Piaggio Indonesia
Moto Guzzi V85 TT Travel.

Sementara itu, seri Moto Guzzi V85 Tutti Terrain (TT) sebenarnya bukan barang baru di Indonesia. Sejak diperkenalkan pertama kali pada 2018 oleh Piaggio Indonesia, motor ini telah mengantongi antusias banyak konsumen dan dijadikan pilihan motor travel andalan.

Baca Juga: Piaggio Zip Lagi Naik Daun, Cocok Buat Motoran Dalam Kota, Segini Harganya

Secara keseluruhan, Moto Guzzi V85 TT memang didesain sebagai motor tangguh untuk berpetualang di berbagai medan.

Desainnya juga mengusung perpaduan gaya retro dan klasik modern yang dapat menambah kepercayaan diri pengendaranya.

Moto Guzzi V85 TT Travel pun hadir dengan berbagai peningkatan yang membuat motor ini semakin tangguh dan praktis untuk dibawa berpetualang.

Kembali mengutip situs web resmi Moto Guzzi, varian V85 TT Travel mengantongi mesin transversal 850 cc V-Twin 90 derajat dengan 2 katup per silinder.

Baca Juga: Tertangkap Kamera Netizen di Jalanan, Begini Keistimewaan Moto Guzzi V85 TT Travel

Mesin generasi baru Euro 5 tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 76 dk pada 75.000 rpm dengan torsi puncak 82 Nm per 5.000 rpm. Output itu disalurkan lewat transmisi manual kopling 6-percepatan.

Untuk mendukung performa berkendara yang tangguh tetapi tetap nyaman, Moto Guzzi V85 TT Travel juga dibenamkan lima riding mode, yaitu Rain, Road, Off-road, Sport, dan Custom.

Berkendara pun semakin aman dan nyaman berkat fitur-fitur pendukung, seperti sistem pengereman ABS, kontrol traksi, teknologi penghangat handle grip, digital panel meter, dan pengaturan cruise control.

Untuk mendukung perjalanan jauh, Moto Guzzi V85 TT Travel juga dilengkapi windscreen pada bagian depan. Ukurannya dibuat lebih tinggi untuk memberi pengendara proteksi lebih terhadap terpaan angin.

Di bagian kaki-kaki, motor klasik ini disematkan ban besutan Michelin Anakee Adventure berperforma tinggi. Suspensi depan dan belakang pun dikembangkan untuk meningkatkan kenyamanan berkendara.

Soal warna, Moto Guzzi V85 TT Travel hadir dengan satu pilihan warna, yakni Sabia Nimb. Varian ini dihias dengan warna cokelat muda yang mendominasi bagian fuel tank dengan garis merah tebal pada panel samping.

Berdasarkan harga on the road (OTR) Jakarta, Moto Guzzi V85 TT Travel dijual Rp 700 juta. Sementara itu, Moto Guzzi New V7 Stone dibanderol dengan harga Rp 535 juta.

Bagaimana, tertarik untuk meminang dua model baru Moto Guzzi di atas? Intip informasi selengkapnya soal Moto Guzzi New V7 Stone di sini dan Moto Guzzi V85 TT Travel di sini.

Editor : Sheila Respati

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa