Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ikhlas Banget, Pemilik Serahkan Mio Soul, Satria F150 dan Vega Bodong ke Polisi

Irsyaad W - Jumat, 8 Oktober 2021 | 17:30 WIB
Tiga motor bodong yang diserahkan pemilik secara sukarela kepada Polsek Tebing Tinggi, Empat Lawang, Sumatera Selatan
TribunSumsel.com/Sahri
Tiga motor bodong yang diserahkan pemilik secara sukarela kepada Polsek Tebing Tinggi, Empat Lawang, Sumatera Selatan

Otomotifnet.com - Yamaha Mio Soul, Suzuki Satria F150 dan Vega R bodong diserahkan pemilik ke polisi secara ikhlas.

Ketiga motor tanpa dokumen STNK dan BPKB itu diterima pihak Polsek Tebing Tinggi, (7/10/21).

Diketahui, ketiga motor bodong itu sebelumnya milik warga desa Batu Pance, Tebing Tinggi dan warga desa Talang Padang, kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan.

Proses penyerahan tersebut dilakukan langsung oleh masing-masing kepala desa.

Kapolsek Tebing Tinggi, AKP M. Aidil Fitri mengatakan, bentuk kesadaran masyarakat ini hasil kerjasama aparat kepolisian dengan tokoh masyarakat, serta tokoh adat setempat.

Baca Juga: Bocil Korban Racing, COD di Jalan, Satria F150 Lengkap Ditukar Vega ZR Bodong

Yakni berhasil meminta warga secara sukarela menyerahkan motor yang tidak memiliki surat-suratnya kepada petugas.

"Berkat pendekatan terhadap aparat desa dan tokoh masyarakat dan adat setempat alhamdulillah pada hari ini dari masyarakat diserahkan oleh Kepala Desa sebanyak tiga unit motor bodong secara sukarela," kata Aidil.

Aidil menambahkan, pihaknya telah memberi imbauan ke seluruh masyarakat Kabupaten Empat Lawang bagi yang memiliki motor bodong agar diserahkan ke pihak kepolisian dan tidak akan diproses secara hukum.

"Bagi masyarakat yang surat-surat motornya tidak lengkap yuk serahkan secara sukarela ke pihak kepolisian karena bagi pembeli ataupun penguna motor bodong itu bisa di kenakan pidana hingga 4 tahun penjara" imbaunya.

Sumber: https://sumsel.tribunnews.com/2021/10/07/lewat-kades-3-warga-di-empat-lawang-serahkan-sepeda-motor-bodong-ke-polisi

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa