Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalur Puncak Bogor Terapkan Ganjil Genap, Antrean Kendaraan Padat Merayap

Ferdian - Minggu, 10 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Ilustrasi ganjil genap menuju puncak Bogor
TribunnewsBogor/Naufal Fauzy
Ilustrasi ganjil genap menuju puncak Bogor

Otomotifnet.com - Meski ganjil genap sudah diterapkan, kondisi arus lalu lintas di Jalur Puncak Bogor, Jawa Barat, terpantau mengalami kepadatan (9/10/2021).

Petugas kepolisian pun terpaksa harus menerapkan pola rekayasa lalu lintas sistem one way (satu arah) ke arah atas dan ke arah bawah secara bergantian.

Karena, antrean kendaraan sempat mengular di persimpangan jalan atau tepatnya dari Simpang Gadog sampai ke Pasir Muncang.

Kemudian di beberapa titik lainnya juga mengalami hal yang sama.

Kendaraan roda dua dan empat hingga bus pariwisata terlihat terus melintas keluar dari exit GT Ciawi atau KM 45 dari arah Jakarta menuju Puncak Bogor.

Sedangkan, lajur sebaliknya atau kendaraan menuju arah Jakarta tampak ramai lancar.

Sistem satu jalur atau one way ke atas dari Jakarta menuju Puncak Bogor diberlakukan hampir tiga jam lamanya, yakni mulai pukul 07.00 WIB dan dibuka normal dua arah pada pukul 10.30 WIB atau diberlakukannya kembali ganjil genap.

Baca Juga: Ganjil Genap Diberlakukan Lagi di 5 Gerbang Tol Bandung, Jam Pelaksanaan Jadi Lebih Awal

Pada saat itu, petugas gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor kembali menerapkan sistem ganjil genap selama dua jam.

Kendaraan yang diperbolehkan melintas hanya yang berpelat nomor ganjil atau sesuai tanggal pada kalendar hari ini.

Sejumlah petugas terlihat memutar balik kendaraan pribadi yang pelat nomornya tidak sesuai atau melanggar tanggal ganjil.

Selepas itu, penerapan one way ke arah bawah atau dari arah Puncak Bogor menuju Jakarta diberlakukan mulai pukul 12.30 WIB hingga saat ini atau sampai waktu yang tidak ditentukan.

Saat ini, kendaraan yang hendak menuju kawasan tersebut harus dihentikan sementara di Exit Tol Ciawi atau sekitar Pospol Simpang Gadog, Jalan Ciawi.

Artinya, sistem one way ke arah atas dan ke arah bawah baru pertama kali diberlakukan secara bergantian selama penerapan ganjil genap di Puncak Bogor.

Kepala Unit Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan dan Patroli (Kanit Turjawali) Satlantas Polres Bogor, Ipda Ardian menyampaikan, bahwa kepadatan kendaraan menuju kawasan Puncak Bogor terjadi saat ganjil genap diberlakukan.

Pasalnya, masyarakat sudah mengetahui jadwal dan aturan ganjil genap sehingga mereka datang berbondong-bondong. Sehingga kendaraan pribadi yang melintas ke Puncak mayoritas sudah sesuai tanggal hari ini atau pelat nomor ganjil.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa