Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercy S600 Guard Kepresidenan Jokowi Curi Perhatian, Merunduk Pakai Pelek Lokal

Irsyaad W - Rabu, 13 Oktober 2021 | 11:30 WIB
Olah digital Mercedes-Benz S 600 Guard Kepresidenan Joko Widodo memakai pelek lokal Karma Bodykit
IG/@kiki_anugraha
Olah digital Mercedes-Benz S 600 Guard Kepresidenan Joko Widodo memakai pelek lokal Karma Bodykit

Otomotifnet.com - Mercedes-Benz S600 Guard yang menjadi mobil kepresidenan Joko Widodo mencuri perhatian.

Bukan karena kemampuannya tahan peluru, melainkan tampilan kaki-kaki yang beda dari biasanya.

Yup, Mercy S600 Guard yang dipakai presiden Jokowi tampak merunduk didampingi pelek lokal dari Karma Wheels.

Menariknya, foto saat Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto tengah menyambut Presiden Joko Widodo ini diunggah langsung oleh Owner Karma Bodykit, Kiki Anugraha di akun instagram pribadinya @kiki_anugraha.

Foto yang direpost akun Instagram @low5100w ini menuliskan caption:

Baca Juga: Modifikasi Mercedes-Benz S300, Mobil Presiden Stance Pertama Di Dunia!

"ketika pak @prabowo menyambut pak @jokowi dengan kendaraan bersepatu prototype karya anak negeri #wheelsofkarma by @kiki_anugraha," tulis caption.

Meski cuma hasil rekayasa digital, namun foto ini seolah mengandung pesan dalam.

Yakni, produk otomotif lokal berharap mendapat dukungan penuh dari Pemerintah.

Usut punya usut, soal foto memang hasil olah digital, namun soal pelek ternyata memang betulan ada.

Pelek prototype karya Karma Wheels ini sebelumnya sudah dipakai sendiri oleh Kiki Nugraha pada mercy S-300 miliknya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kiki Anugraha (@kiki_anugraha)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : IG/@kiki_anugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa