All New Avanza dan Veloz hadir dengan dua mesin seri NR yang telah ditingkatkan untuk menghadapi platform FF baru.
Mesin 1NR-VE 1.329 cc 4 silinder menghasilkan tenaga 96 dk dan torsi 121 Nm dan 2NR-VE 1.496 cc 4 silinder menghasilkan tenaga 104 dk dan torsi 137 Nm.
Untuk pilihan transmisinya ada transmisi manual dan otomatis.
Bedanya, untuk transmisi otomatis Avanza dan Veloz hadir dengan CVT atau Continuously Variable Transmission, sehingga diklaim pengoperasiannya lebih mulus.
”Kami menyadari bahwa DNA ini harus dilestarikan.Oleh karena itu, meskipun All New Avanza dan Veloz dilengkapi dengan berbagai teknologi baru dan lebih canggih, keduanya tetap mempertahankan DNA-nya untuk memberikan nilai lebih bagi pelanggan.” tambah Anton.
"Kami berharap, All Avanza dan All New Veloz dapat mendukung mobilitas masyarakat khususnya di Indonesia dan melanjutkan warisannya sebagai bagian dari kebesaran Indonesia," tutupnya.
Adapun, All New Avanza dan All New Veloz dijual dengan kisaran harga sebagai berikut:
Avanza
1.3 E M/T Rp 206.200.000
1.5 G M/T Rp 228.500.000
1.5 G CTV Rp 241.400.000
1.5 G CVT TSS Rp 264.400.000
Veloz
MT Rp 251.200.000
Q CTV Rp 272.100.000
Q CVT TSS Rp 291.500.000
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR