Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harganya Rp 200 Jutaan, Avanza Varian Termurah Tak Punya Fitur TSS

Trybowo Laksono,Ferdian - Rabu, 1 Desember 2021 | 16:40 WIB
Toyota Avanza 1.3 E MT
Trybowo Laksono
Toyota Avanza 1.3 E MT

Otomotifnet.com - Dengan adanya varian tertinggi di Toyota Avanza, tentunya varian terendah juga ada.

Jadi meskipun varian tertinggi keluarga Avanza-Veloz harganya mencapai Rp 291,5 juta (Veloz Q CVT TSS), namun konsumen tetap bisa membeli Avanza dengan harga di Rp 200 juta buat yang budgetnya mepet.

Atau tepatnya Rp 206,2 juta untuk varian Avanza 1.3 E MT.

Lalu apa saja fitur yang didapat konsumen dari Avanza termurah itu?

Kalau dari luar, perbedaan paling mencolok adalah pelek alloy berwarna monotone dan tidak adanya foglamp di bumper depan.

Lalu di dalam, yang pasti tidak ada adalah fitur integratif Toyota Safety Sense (TSS).

Di line up Avanza satu-satunya varian yang punya TSS adalah Avanza 1.5 G CVT TSS, artinya varian Avanza lain seperti Avanza 1.5 G CVT, Avanza 1.5 G MT, dan Avanza 1.3 MT tidak memilikinya.

Baca Juga: All New Avanza - Xenia Hingga Veloz Bakal Makin Kece Pakai Pelek Ini

Tampilan belakang Avanza 1.3 E.
PT TAM
Tampilan belakang Avanza 1.3 E.

Meski begitu, untuk fitur lain Toyota Avanza 1.3 MT ini termasuk lumayan. Ia sudah dilengkapi head unit touchscreen 7 inci yang sudah terkoneksi Bluetooth dan USB.

Soal fitur keselamatan juga oke. Meski cuma 2, namun ia sudah dilengkapi airbag untuk supir dan penumpang depan.

Rem sudah dibekali ABS, EBD dan BA untuk meningkatkan keamanan saat rem darurat.

Toyota Avanza 1.3 E MT juga sudah punya Hill Start Assist yang sangat membantu driver karena ia bertransmisi manual.

Paling menarik adalah ia sudah dibekali Vehicle Stability Control yang efektif meningkatkan nilai keselamatannya saat bermanuver.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa