Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Angsuran Rp 900 Ribuan Plus Hadiah Tambahan, Berikut Skema Kredit Kawasaki W175 Cafe

Irsyaad W,Harun Rasyid - Jumat, 3 Desember 2021 | 08:30 WIB
Kawasaki W175 Cafe
GridOto.com/Dimas Popo
Kawasaki W175 Cafe

Otomotifnet.com - Banyak keuntungan kredit Kawasaki W175 Cafe di momen akhir 2021 ini.

Selain mendapat angsuran kredit murah, konsumen juga diganjar hadiah menarik lainnya.

Untuk cicilan termurahnya, W175 Cafe bisa dimiliki dengan Rp 900 ribuan per bulan dari harga cash Rp 34,7 juta on the road Jakarta.

Namun, konsumen juga perlu memikirkan soal besaran DP kredit-nya.

"Uang muka atau DP kredit Kawasaki W175 Cafe kini berkisar Rp 5,5 juta hingga Rp 17 juta," ujar Bero Riyanto, Branch Manager dealer Kawasaki Matahari Tambun di Bekasi, saat dihubungi belum lama ini.

Baca Juga: Pesaing W175 Ini Ganti Ban Ala Tracker dan Tambah Tas, Jadi Ganteng Banget!

W175 Cafe dengan varian warna merah
Taufiq JF
W175 Cafe dengan varian warna merah

Ia mengatakan, W175 Cafe dapat dicicil dengan pilihan tenor dari 11 bulan hingga 35 bulan atau hampir 3 tahun.

"Sedangkan untuk biaya angsurannya juga cukup terjangkau yaitu mulai Rp 900 ribuan hingga Rp 3 jutaan per bulan," kata Beron

Bero menambahkan, konsumen yang melakukan pembelian W175 Cafe di dealernya juga akan mendapat hadiah menarik berupa box SHAD.

"Beli W175 Cafe langsung dapat box ini yang harganya sekitar Rp 2 juta," tutupnya.

Sekadar informasi, Kawasaki W175 Cafe mengusung mesin SOHC 177 cc dengan transmisi manual 5-percepatan dan sistem pengabutan yang masih menggunakan karburator.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa