"Hindari pejalan kaki. Sopir saat itu kaget dan langsung banting setir," terang Martinus.
"Namun ia tak bisa lagi kendalikan mobil lalu terjun ke jurang sedalam 30 meter," papar Martinus.
Selain satu korban jiwa, delapan penumpang lainnya mengalami luka-luka.
Korban yang mengalami luka-luka saat ini dirawat di RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
Para korban sempat mendapat perawatan di Puskesmas Awan Rantekarua.
"Dari delapan penumpang yang selamat, tujuh mengalami luka berat dan satu luka ringan," ucapnya.
"Setelah berhasil di evakuasi, para korban dilarikan ke Puskesmas Awan Rantekarua," jelasnya.
Berikut identitas korban:
1. Aser Kumpa (55), tewas
2. Meldianus (27), luka ringan
3. Maria (48), luka berat
4. Emi (52), luka berat
5. Damaris Tasikaya (51), luka berat
6. Alfrida Sanda (27), luka berat
7. Elisabeth (42), luka berat
8. Matius (51), luka berat
9. Tasik (40), luka berat
Baca Juga: Nyawa Wisatawan Terenggut, Land Rover Seri 3 Koprol ke Jurang 30 Meter di Pangalengan
Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2022/01/14/kronologi-minibus-di-toraja-utara-terjun-ke-jurang-penumpang-hendak-hadiri-acara-rambu-solo dan https://makassar.tribunnews.com/2022/01/14/minibus-terjun-ke-jurang-di-toraja-utara-kapolsek-rindingallo-sudah-kantongi-identitas-penumpang
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR