Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalanan Kota Solo Dikepung Puluhan CCTV, Parkir Sembarangan Siap-siap Keciduk

Ferdian - Jumat, 14 Januari 2022 | 19:10 WIB
Puluhan CCTV dipasang di beberapa titik Kota Solo
TribunSolo.com/Fristin Intan Sulistyowati
Puluhan CCTV dipasang di beberapa titik Kota Solo

Otomotifnet.com - Sebanyak 68 buah CCTV tersebar di sejumlah titik Kota Solo.

Semua kamera CCTV itu terhubung dengan aplikasi bernama Eling Solo, atau singkatan dari Electronic Policing Solo.

Tak hanya mengawasi kemacetan, CCTV ini juga digunakan memantau peristiwa bencana, kriminalitas, sampai warga yang parkir tak sesuai aturan.

Kasubdit Jemenopsrek Ditkamsel Korlantas Polri, Kombes Pol Indra Jafar, mengatakan, aplikasi ini bisa diakses oleh masyarakat umum.

Sehingga, warga pun bisa melihat rekaman kamera CCTV itu via aplikasi.

Lewat aplikasi itu pula, warga bisa melaporkan terkait sebuah insiden yang perlu penanganan.

"Semua aduan masyarakat akan masuk ke situ. Dengan aplikasi ini, petugas bisa mengakses pengaduan masyarakat, kemudian diolah, dijadikan bahan rekomendasi dalam penanganan masalah itu," kata Indra (13/1/2022).

Indra memisalkan terjadi kecelakaan lalu lintas, bencana, unjuk rasa, pohon tumbang, masyarakat bisa memantau maupun melapor lewat aplikasi tersebut.

"Aplikasi ini dibangun untuk memudahkan masyarakat mengakses memberikan informasi. Setelah mendapatkan informasi itu, bisa dijadikan pusat K3I (komando, kendali, koordinasi, dan informasi)," tuturnya.

"Mereka akan melakukan komando, bencana alam, secara sistem IT langsung mensuport menghubungi, menginformasikan kepada dinas terkait misalkan BPBD, Dinsos, Dinkes untuk evakuasi dan lainnya. Kepolisian yang akan melakukan pengamanan di lokasi yang terjadi kontijensi, " tutupnya.

Terpisah, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan Pemkot Solo bakal mengkolaborasikan sejumlah Organisasi Perangkat Dinas (OPD) untuk menunjang aplikasi ini.

"Kolaborasi bisa dengan Satpol PP, Damkar, BPBD, kita gotong royong, semua yang ada dikolaborasikan yang sudah eksisting. Nanti akan dilaunching," kaya Gibran, Kamis (13/1/2022).

Baca Juga: Cip Pelat Nomor Sakti, Mobil Nunggak Pajak Otomatis Enggak Bisa Masuk Tol dan Parkir

Sumber: https://solo.tribunnews.com/2022/01/14/68-cctv-awasi-jalanan-kota-solo-kini-parkir-ngawur-bisa-langsung-ditindak

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa