Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ban Pecah Pontang-panting, Atap Toyota Avanza Isi Enam Orang Nempel Aspal

Irsyaad W - Selasa, 18 Januari 2022 | 17:15 WIB
Toyota Avanza terbalik di jalan Trans Sulawesi, Luwu, Sulawesi Selatan akibat ban belakang pecah
TribunTimur.com/Dok. Warga
Toyota Avanza terbalik di jalan Trans Sulawesi, Luwu, Sulawesi Selatan akibat ban belakang pecah

Otomotifnet.com - Atap Toyota Avanza berisi enam orang nempel aspal.

Nempel aspal karena kayang hadap langit usai pontang-panting akibat ban pecah.

Alhasil kaca pecah dan atap ringsek di jalan Trans Sulawesi, Luwu, Sulawesi Tengah.

Tepatnya di dusun Lamone, desa Karang-karangan, Bua, Luwu sekitar pukul 22:00 WITA, (16/1/22).

Beruntungnya, enam orang di dalam kabin selamat meski mengalami luka.

Saat insiden terjadi, Avanza putih nopol DN 1646 CH dikemudikan Tamsi (44).

Tamsi mengaku awalnya melaju dari Luwu Binggai menuju Sinjai.

Namun saat tiba di lokasi, Tamsi mengaku ban belakang Avanza tersebut pecah.

Akhirnya pontang-panting dan berujung terbalik.

"Ban mobil pecah," katanya.

Sementara penuturan warga bernama Andra S, kaget mendengar suara benturan keras.

"Kami kira tabrakan, ternyata kecelakaan tunggal," ujarnya.

Andra tak menampik, di daerah tersebut sering terjadi kecelakaan karena jalan di sekitaran Dusun Lamone licin.

"Petugas sudah memasang rambu-rambu karena jalan licin, memang di sini sering terjadi kecelakaan," tuturnya.

Baca Juga: Terbang Loncati Pembatas, Honda Brio Isi Sejoli Kayang Kondisi Remuk

Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2022/01/17/avanza-putih-tujuan-sinjai-terbalik-di-desa-karang-karangan-luwu-kondisi-6-penumpang?page=all

  

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa