Otomotifnet.com – Tak semudah itu ferguso! Ini cara melakukan pengereman yang baik dan benar saat berkendara sepeda motor
Faktanya banyak yang mengganggap penggunaan rem itu mudah, tapi banyak yang belum tahu cara yang baik dan benar.
Promotion Department Head PT Daya Adicipta Motora, Demmy Firmansyah menjelaskan menjadi komponen penting pada kendaraan bermotor, rem berfungsi untuk menghetikan laju kendaraan saat diperlukan.
Teknik pengereman yang baik dan benar akan sangat berpengaruh terhadap jarak pengereman sehingga akan meminimalisir terjadinya kecelakaan apabila terdapat suatu potensi bahaya di jalan raya.
Berikut adalah tips teknik pengereman yang baik dan benar bagi pengendara sepeda motor agar selalu aman dan nyaman saat berkendara untuk selalu #Cari_Aman, diantaranya :
1. Ketika menghentikan laju kendaraan kurangi kecepatan sepeda motor dengan cara menutup putaran gas.
Hal ini berfungsi agar tidak terjadi pengereman dan gas secara bersamaan yang dapat menyebabkan tergelincir roda depan.
Karena ketika pengereman terjadi sementara putaran mesin masih tinggi, maka proses deselerasi tidak berlangsung secara optimal.
2. Gunakan teknik pengereman dengan menggunakan kedua rem depan dan belakang secara bersamaan.
Hal ini membuat pengereman lebih optimal dan memastikan laju motor menjadi lebih stabil.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR