Otomotifnet.com – Meski bisa dikatakan sebagai pendatang baru, Hyundai CRETA berhasil membuktikan keunggulannya dalam hal desain, performa, serta keamanan dan kenyamanan berkendara.
Bahkan, sport utility vehicle (SUV) yang diluncurkan pada November 2021 tersebut berhasil menyabet gelar “The Best Low SUV” pada ajang Otomotif Award 2022.
Jika dilihat dari luar, Hyundai CRETA memiliki tampilan yang khas. Desain grill pada bagian depan dibuat melebar dan menyatu dengan lampu daytime running light (DRL). Desain ini membuat “wajah” mobil tampak tegas dan gagah.
Interior Hyundai CRETA pun tak kalah menarik. Sesuai dengan segmennya sebagai kendaraan SUV, kabin Hyundai CRETA menonjolkan nuansa yang sporty, tetapi nyaman dan berkelas.
Baca Juga: Mengulik Kecanggihan Sistem Keamanan Hyundai CRETA, Hyundai SmartSense
Warna kabin didominasi oleh warna hitam dengan pelapis yang terbuat dari kulit. Meski didominasi warna gelap, suasana kabin Hyundai CRETA tetap hidup berkat ambient light yang disematkan pada dasbor.
Selain itu, bagian dasbor juga dilengkapi dengan layar meter cluster berteknologi thin-film transistor (TFT) dan liquid crystal display (LCD) seluas 10,25 inci, serta layar audio seluas 8 inci yang dapat terhubung ke ponsel.
Layar audio tersebut terintegrasi dengan 8 audio speaker dari BOSE Premium Sound System. Sistem audio tersebut dirancang khusus agar dapat menghasilkan output suara yang jernih dan nyaman didengar.
Fitur lain yang menjadi daya tarik utama Hyundai CRETA adalah panoramic sunroof. Bentuk sunroof memanjang dari baris depan hingga baris kedua kabin memberikan kesan lega.
Baca Juga: Gimana Enggak Tergoda, Dealer Pangkas Harga Hyundai Creta Sampai Belasan Juta
Editor | : | Wandha Nur Hidayat |
KOMENTAR