Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Santai dan Teliti, Cek Bagian Krusial Ini Saat Berburu Suzuki Ertiga Bekas

Irsyaad W,Muslimin Trisyuliono - Selasa, 31 Mei 2022 | 11:30 WIB
Ilustrasi Suzuki Ertiga GX
Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi Suzuki Ertiga GX

Otomotifnet.com - Berburu Suzuki Ertiga bekas generasi pertama mesti santai dan teliti.

Karena ada bagian krusial yang mesti dicek betul.

Penjelasannya disampaikan Jiki Mulyana, Owner Bengkel Mitra Suzuki, Hikmah Jaya Motor.

Pertama yang harus diperhatikan adalah bagian bodi, pastikan dalam kondisi utuh.

"Sebelum beli pertama cek fisik kendaraan mulai dari sasis, caranya bisa dilihat bagian kolong-kolongnya ada bekas kecelakaan atau tidak," ujar Jiki, (26/5/22).

"Kemudian cek bodi ada bekas cat ulang atau tidak, kalau pernah cat ulang tanya ke penjual historinya," kata Jiki.

Jika semua oke, cek bagian mesin berkode K15B tersebut.

Ertiga menggunakan mesin K15B yang terkenal irit
Ibnu Jundi
Ertiga menggunakan mesin K15B yang terkenal irit

"Bagian mesin dengar suaranya, ada bunyi aneh tidak," terang Jiki yang bengkelnya di Teluk Pucung, Bekasi Utara.

"Lalu ada kebocoran oli, bisa buka lubang pengisian oli, kalau perawatannya kurang bagus biasanya sudah berkerak," ucap Jiki.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa