Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Bisa Diremehin, Fitur Varian Termurah Kembaran Toyota Avanza Bikin Takjub

Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Sabtu, 23 Juli 2022 | 11:00 WIB
Meskipun statusnya sebagai varian termurah, Alza varian X sudah dapat Perodua Smart Drive Assist.
Perodua
Meskipun statusnya sebagai varian termurah, Alza varian X sudah dapat Perodua Smart Drive Assist.

Otomotifnet.com - Toyota Avanza kini punya kembaran di Malaysia, bernama Perodua Alza.

Ditawarkan dalam tiga varian, yakni X, H dan AV.

Bicara varian termurah dari kembaran Toyota Avanza ini, ternyata enggak bisa diremehin.

Fitur Perodua Alza tipe X ternyata bikin takjub.

Perodua Alza varian X dijual 62.500 ringgit atau setara Rp 211,053 juta (kurs 1 ringgit = Rp 3.376,32).

Tentu sebagai varian termurah, Perodua Alza X memiliki tampilan yang serba polos.

Mulai absennya foglamp, garnish pintu bagasi berwarna silver, pelek single tone 15 inci dan belum dapat lampu sein sekuensial.

Mobil baru Perodua Alza X merupakan varian termurah Alza.
Perodua
Mobil baru Perodua Alza X merupakan varian termurah Alza.

Masuk ke interior, Alza varian X dapat dasbor dan door trim serba hitam plastik.

Jok berlapis kain, setir berbalut urethane serta head unit standar.

Tak hanya itu, Alza varian X juga dibekali instrumen kluster Optitron serupa Rocky 1.2 M dan sistem audio 4 speaker.

Meski varian termurah, Alza X masih mendapatkan fitur yang tidak dimiliki Avanza atau Xenia termurah di Indonesia.

Pertama dari keselamatan, Alza varian X sudah mendapatkan 6 airbag, rem ABS, Vehicle Stability Control, Traction Control, dan Hill Start Assist.

Selain itu Perodua Alza X dibekali fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) Perodua Smart Drive Assist (PSDA).

Fitur integratif ini memberikan Alza varian X Advanced Safety Assist (ASA) mulai dari Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control dan Front Departure Alert.

Alza varian X juga mendapatkan beberapa fitur Driving Assist seperti Lane Departure Warning (LDW) dan Lane Departure Prevention.

Interior Perodua Alza varian X serba polos, serupa dengan Avanza 1.3
Perodua
Interior Perodua Alza varian X serba polos, serupa dengan Avanza 1.3

Sayangnya Alza varian X belum dapat Adaptive Cruise Control, Lane Keep Control, Blind Spot Monitor dan Rear Cross Traffic Alert, atau kamera 360.

Tapi di balik itu semua, fitur Perodua Alza X tetap lebih komplit dari Toyota Avanza termurah di Tanah Air. 

Baca Juga: All New Veloz Kalah, Kembaran Toyota Avanza Banjir Fitur, Harga Rp 210 Jutaan

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa