Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rentetan Pilu Truk Trailer Maut Bekasi, Korban Tambah Jadi 31 Orang, 11 Nyawa Tercabut

Irsyaad W - Kamis, 1 September 2022 | 16:23 WIB
Kondisi truk trailer yang menghantam halte dan tiang komunikasi di Jl Sultan Agung, Kota Baru, kota Bekasi, Jawa Barat, (31/8/22)
IG/@infojawabarat
Kondisi truk trailer yang menghantam halte dan tiang komunikasi di Jl Sultan Agung, Kota Baru, kota Bekasi, Jawa Barat, (31/8/22)

Otomotifnet.com - Truk trailer maut di kota Bekasi membawa rentetan kisah pilu.

Karena kini total korban bertambah jadi 31 orang.

Sedangkan tercatat 11 nyawa tercabut atas insiden di Jl Sultan Agung, Kota Baru, kota Bekasi, sekitar pukul 10:30 WIB, (31/8/22) tersebut.

Informasi ini disampaikan oleh Kapolsek Bekasi Kota, Kompol Salahuddin.

"Dimana dari 31 orang itu, 11 orang meninggal dunia, dan 20 lainnya luka-luka serta dirawat di rumah sakit," kata Salahuddin, (31/8/22).

Dari 11 korban tewas, 8 diantaranya berada di RSUD Kota Bekasi dan 3 lainnya di RS Amanda, Bekasi.

Sementara 20 korban luka akibat kecelakaan maut di Bekasi ini sebagian besar dirawat di RS Amanda, Bekasi.

Suasana pemakaman Santoso Fauzi (33), salah satu korban tewas truk trailer maut di kota Bekasi
TribunNewsBogor.com/Reynaldi Andrian Pamungkas
Suasana pemakaman Santoso Fauzi (33), salah satu korban tewas truk trailer maut di kota Bekasi

Mayoritas atau 8 korban meninggal adalah pelajar SD.

"Sebagian besar korban terindentifikasi adalah siswa SDN Kota Baru 2 dan 3 serta orang tua mereka dan beberapa pedagang di depan sekolah," terangnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa