Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Maxdecal Punya Stiker Mirip Warna Cat, Sulap Supra Hingga Skyline Jadi Mobil Fast & Furious

Rendy Surya - Minggu, 2 Oktober 2022 | 13:15 WIB
Maxdecal lapis stiker Nissan Skyline hingga Honda S2000 ala Fast & Furious
Rendy/Otomotifnet
Maxdecal lapis stiker Nissan Skyline hingga Honda S2000 ala Fast & Furious

Otomotifnet.com – Barisan mobil-mobil sport mirip mobil dalam sekuel film Fast & Furious jadi pusat perhatian di ajang Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2022.

Mulai dari Toyota Supra, Nissan Skyline R34, Honda S200, Nissan Skyline R33 dan Nissan 350Z.

Semua mobil display milik bengkel Prabuss ini dilapis stiker dari Maxdecal sesuai dengan tema Fast & Furious.

Maxdecal lapis stiker Nissan Skyline hingga Honda S2000 ala Fast & Furious
Rendy/Otomotifnet
Maxdecal lapis stiker Nissan Skyline hingga Honda S2000 ala Fast & Furious

Di ajang IMX 2022 ini, Maxdecal juga memperkenalkan produk-produk yakni PPF (Paint Protection Films) dan seri 9800 yang digunakan di mobil-mobil modifikasi di Indonesia.

Produk PPF Maxdecal salah satunya juga diaplikasi pada Mercedes-Benz 500SEL klasik milik ketua MPR RI sekaligus ketua umum IMI, Bambang Soesatyo.

PPF diklaim mampu melindungi lapisan cat dari benturan, gesekan hingga sengatan sinar matahari.

BMW M4 dilapis stiker Maxdecal 9800 series, warna stiker mirip cat
Rendy/Otomotifnet
BMW M4 dilapis stiker Maxdecal 9800 series, warna stiker mirip cat

Di booth Maxdecal di IMX 2022 juga dipajang BMW M4 yang dilapis stiker 9800 Series, “Punya keunggulan warna yang menyerupai cat asli dengan teknologi anti gores dan gelembung,” jelas Novian Hendra, Research & Development Maxdecal saat konferensi pers.

Dijelaskan Novian lagi, stiker ini punya teknologi superior scrath-resistant, “Dengan teknologi anti gores degan resin top coated jadi bisa dipoles dan coating layaknya cat mobil.”

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa