Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kolektor Wajib Tahu, Tiga Holden Klasik Dijual Sekaligus, Simak Spesifikasi dan Harganya

Rendy Surya - Rabu, 28 September 2022 | 10:25 WIB
Holden Statesman, Holden Special HR Station Wagon dan Holden Premier dijual
Rendy/Otomotifnet
Holden Statesman, Holden Special HR Station Wagon dan Holden Premier dijual

Otomotifnet.com - Buat para pencinta mobil klasik dan retro terutama merek asal Australia, Holden, mungkin info ini menarik. 

Ya, kanal Youtube Otojadul belum lama ini meliput tiga Holden sekaligus yang statusnya akan dijual oleh masing-masing pemiliknya, kolektor wajib tahu nih. 

Ketiga Holden tersebut punya varian yang berbeda.

Ada Holden Premier, Holden Statesman, serta yang paling klasik adalah Holden Special HR Station Wagon kelahiran tahun 1960-an.

Holden Statesman, Holden Special HR Station Wagon dan Holden Premier dijual
Rendy/Otomotifnet
Holden Statesman, Holden Special HR Station Wagon dan Holden Premier dijual

Dari liputan Otojadul, ketiga Holden berbeda varian ini ternyata punya kesamaan. 

"Mobil kita sama-sama ceper, haha," terang Depa Duti Tudela, pemilik Holden Special HR Station Wagon.

Buat bocoran info saja, Honda Premier HQ 1972 warna merah, "Mesinnya 202, atau 3.300 cc sudah dibangun, tinggal pakai," terang Bambang, pemiliknya yang ingin menjual seharga Rp 159 juta.

Kemudian Holden Special HR Station Wagon 1964 milik Depa, "Biar tua, sudah dipakaikan power steering, rem cakram, jadi buat jalan aman," kekehnya.

Buat informasi soal harga, Depa menyebut angka Rp 100 juta. 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa