Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rantis dan Trail Listrik Made In Indonesia Lahir, Pak Jokowi Segera Kasih Nama

Irsyaad W - Jumat, 4 November 2022 | 09:35 WIB
Kendaraan Taktis terbaru buatan PT Pindad yang segera dikasih nama langsung Presiden Joko Widodo
Tribunnews.com/Taufik Ismail
Kendaraan Taktis terbaru buatan PT Pindad yang segera dikasih nama langsung Presiden Joko Widodo

Otomotifnet.com - Kendaraan taktis (rantis) dan motor listrik made in Indonesia lahir.

Rencananya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang langsung akan kasih nama.

Diketahui, rantis baru tersebut karya asli PT Pindad.

Sedangkan motor listrik karya dalam negeri itu buatan PT LEN Industries.

"Nama akan saya berikan minggu depan, bukan hari ini," ujar Jokowi di Pameran Indo Defence 2022 Expo dan Forum di JI Expo Kemayoran, Jakarta, (2/11/22).

Sebelumnya, Jokowi menyaksikan live demonstration sejumlah alutsista TNI yang diperagakan pasukan TNI.

Mulai dari ranpur, rantis, senjata, pakaian, handy talkie, parasut dan lainnya.

Motor listrik e-tactical buatan asli Indonesia PT Eltran Indonesia, anak perusahaan PT LEN Industries berkolaborasi dengan PT BYXE Motor Indonesia
Wartakotalive.com/Istimewa
Motor listrik e-tactical buatan asli Indonesia PT Eltran Indonesia, anak perusahaan PT LEN Industries berkolaborasi dengan PT BYXE Motor Indonesia

Peragaan tersebut dilakukan sejumlah pasukan elite TNI, mulai (Kopassus) TNI AD, Kopasgat TNI AU, Denjaka TNI AL dan lainnya.

Live demonstration tersebut juga disaksikan sejumlah duta besar negara sahabat dan para pemimpin militer negara lain.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa