Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baiknya Pak Polisi, Datangi Kelurahan dan Desa Demi Warga Lulus Ujian SIM

Irsyaad W - Kamis, 10 November 2022 | 13:45 WIB
Satlantas Polres Kepahiang gelar bimbingan dan pelatihan ujian SIM secara gratis di kelurahan dan desa
Dok. Satlantas Polres Kepahiang
Satlantas Polres Kepahiang gelar bimbingan dan pelatihan ujian SIM secara gratis di kelurahan dan desa

Otomotifnet.com - Baiknya pak Polisi dari Satlantas Polres Kepahiang, Bengkulu.

Rela jauh-jauh datangi keluarahan dan desa agar warga bisa lulus ujian SIM.

Kedatangan para pak Polisi untuk memberi bimbingan belajar para pemohon SIM.

Informasi ini dikatakan Kasatlantas Polres Kepahiang, Iptu Bole Susanja.

"Satlantas Polres Kepahiang akan menyambangi desa dan kelurahan di Kabupaten Kepahiang untuk pelaksanaan bimbingan dan pelatihan uji teori dan uji praktik SIM secara gratis," kata Bole Susanja, (7/11/22).

Menurutnya, warga di Kabupaten Kepahiang juga bisa mendapatkan pelatihan dan praktik uji SIM ke Satpas SIM Polres Kepahiang setiap Senin hingga Jumat, pukul 13:00-15:00 WIB.

"Ingat gratis alias tidak dipungut biaya," tegasnya.

Sesuai instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Polda Bengkulu membuka pelatihan teori dan praktik uji SIM gratis bagi warga Bengkulu.

Emak-emak heboh, protes trek ujian SIM bikin orang tergiur buat nembak, Kasubdit SIM Korlantas beri tanggapan (foto ilustrasi)
Tribun Solo
Emak-emak heboh, protes trek ujian SIM bikin orang tergiur buat nembak, Kasubdit SIM Korlantas beri tanggapan (foto ilustrasi)

Program pelatihan diperuntukkan bagi warga yang ingin membuat SIM dan dipusatkan di halaman Balai Buntar Bengkulu.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa