Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Warga Jaksel Kena E-Tilang Salah Alamat, Dua Daihatsu Sirion Bernopol Sama

Irsyaad W - Jumat, 11 November 2022 | 10:40 WIB
Enggak perlu deg-degan lagi, begini cara cek kendaraan kena tilang elektronik atau tidak.
korlantas.polri.go.id
Enggak perlu deg-degan lagi, begini cara cek kendaraan kena tilang elektronik atau tidak.

Otomotifnet.com - Warga Jakarta Selatan bernama Egir Rivki kena E-Tilang salah alamat.

Dugaannya, pelat nomor Daihatsu Sirion miliknya diduplikat orang tak bertanggung jawab.

Karena bisa-bisanya, ada dua Daihatsu Sirion bernomor polisi (nopol) sama persis.

Penuturannya, Rivki menerima surat konfirmasi e-tilang dari Kepolisian, (9/11/22).

Padahal Rivki merasa tidak melanggar lalu lintas seperti yang tertera dalam surat e-tilang.

"Saya dapat surat konfirmasi tilangnya kemarin, 9 November 2022. Yang buka keluarga saya, kaget dong kok tiba-tiba dapat surat tilang," ujar Rivki, (10/11/22).

Pihak keluarga langsung menghubungi Rivki guna memberitahukan isi surat tersebut.

Ketika mendengar informasi itu, Rivki juga kaget karena dia diduga telah melanggar lalu lintas pada 3 November 2022.

Padahal, lanjut Rivki, pada 3 November 2022, Dia dan keluarganya tidak bepergian.

Terlebih lagi, waktu pelanggaran yang tercantum dalam surat terjadi pada dini hari.

"Pelanggarannya tanggal 3 November 2022 pukul 03:00 WIB dini hari di kawasan Senayan," jelas Rivki.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa