Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pejabat Pensiun Kuasai Mobil Dinas, Pemerintah KBB Diminta Tidak Ewuh Pekewuh

Irsyaad W - Jumat, 11 November 2022 | 14:00 WIB
Toyota Kijang Innova, Corolla Altis dan Mitsubishi PajeroSport pelat merah terparkir sejak 2018 lalu di parkiran mall
Tribunjabar/Syarif Abdussalam
Toyota Kijang Innova, Corolla Altis dan Mitsubishi PajeroSport pelat merah terparkir sejak 2018 lalu di parkiran mall

Otomotifnet.com - Beberapa mobil dinas Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) masih dikuasi pejabat yang telah pensiun.

DPRD KBB pun meminta Pemerintah KBB tidak ewuh pekewuh untuk menariknya.

Seperti diketahui, sebanyak 22 kendaraan dinas hingga saat ini belum dikembalikan oleh pejabat di lingkungan Pemerintah KBB yang sudah pensiun.

Sebab mereka merasa sudah mengeluarkan biaya perawatan secara pribadi.

Wakil Ketua Komisi II DPRD KBB, Dadan Supardan mengatakan, kendaraan dinas tersebut harus segera dilakukan penarikan karena hal tersebut menyangkut aset daerah yang dibeli dari uang rakyat.

"Kuncinya harus ada ketegasan dan keberanian dari Pemkab," tegasnya.

"Itu kan kendaraan aset daerah, sehingga penggunaan dan pertanggungjawabannya pun harus jelas," ujarnya di Padalarang, (9/11/22).

Selain itu, kata Dadan, upaya penarikan kendaraan dinas tersebut harus dilakukan dari pejabat yang sudah pensiun karena akan dipakai oleh para pejabat yang menggantikan mereka.

Sementara untuk kendaraan dinas yang hilang saat dipakai oleh pensiunan, tentunya harus diganti karena kendaraan itu masih tercatat di aset daerah dan tidak bisa dihapuskan.

"Ketentuan sekarang pun penghapusan kendaraan harus dilelang tidak bisa di dum seperti dulu," jelasnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa