Otomotifnet.com - PT Pertamina Lubricants (PTPL) meluncurkan produk baru berupa pelumas antikarat serbaguna, Rabu (7/12/2022).
Bernama Pertamina Spreeze, produk ini bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan.
Seperti membersihkan kotoran minyak dan grease yang menempel pada logam.
Lalu membantu penetrasi bagian berkarat pada logam, berguna untuk membuka baut/mur yang sulit dibuka.
Dalam fungsi lubricates (melumasi), produk ini dapat digunakan untuk melumasi komponen bergerak seperti rantai sehingga menurunkan gesekan secara drastis.
Tak hanya itu, Pertamina Spreeze juga diklaim mampu melindungi komponen dari karat dan oksidasi hingga melindungi dari gesekan dan keausan.
Oki Muraza, SVP Research & Technology Innovation PT Pertamina (Persero) mengatakan, produk ini telah melewati serangkaian uji coba sebelum diluncurkan ke pasaran.
"Sejak 2019, Pertamina Spreeze telah melewati tahapan uji coba, mulai dari uji coba laboratorium, uji coba lapangan sampai uji coba secada komersial,"
"Teknologi yang terkandung pada produk ini juga telah mendapatkan sertifikat hak paten," terang Oki saat acara peluncuran di Tapalunia, Jl. Wijaya I No. 21 Petogogan, Keb. Baru, Jaksel, Rabu (7/12/2022).
Soal harga, Pertamina Spreeze dibanderol cukup terjangkau, yaitu Rp48.900 untuk kemasan 250ml dan Rp66.600 untuk kemasan 400ml.
Produk ini bisa didapatkan melalui distributor resmi Pertamina, bengkel maupun outlet resmi seperti Olimart, Enduro Express dan SPBU Pertamina.
Baca Juga: Kualitas Oli Pertamina Bukan Kaleng-Kaleng, Pemakaian Aditif Ini Jadi Indikasi
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR