Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha All New R15 Connected Warna Baru, Garis Kuning Bikin Sporty

Panji Nugraha - Senin, 9 Januari 2023 | 22:50 WIB
Yamaha All New R15 Connected warna baru
Yamaha
Yamaha All New R15 Connected warna baru

Otomotifnet.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) gaspol!

Dibilang gaspol karena dalam seminggu ini meluncurkan 3 produk penyegaran line up mereka.

Di tanggal 6 Januari YIMM menyegarkan Yamaha XSR 155, disusul penyegaran warna Yamaha NMAX 155 Connected dan sekarang Yamaha All New R15 Connected.

Yamaha All New R15 Connected yang punya slogan “Connect with The R Spirit” sekarang disegarkan dengan warna Aggressive Grey.

Dengan warna ini, pihak Yamaha mengklaim akan membuat pengendaranya semakin percaya diri.

Tampilan Yamaha All New R15 Connected dengan warna Aggressive Grey mampu menarik perhatian.

Didominasi warna abu-abu pada body motor, daya tariknya bertambah dengan diberikannya aksen warna kuning.

Warna kuning ini, membuat Yamaha All New R15 Connected bikin tampilan semaking sporty.

Warna kuning tak hanya di body, tapi juga dihadirkan di pelek yang membuatnya makin racy.

”Motor sport selalu memiliki penggemarnya, sesuai dengan karakternya dan hobi mereka," sebut Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relations PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

"Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Yamaha meluncurkan warna baru All New R15 Connected yang juga dibekali berbagai fitur dan teknologi update seperti Y-Connect," tambahnya.

"Menggunakan All New R15 Connected warna teranyar ini pun akan semakin meningkatkan rasa percaya diri, sehingga layak menemani biker sebagai partner berkendara,” ungkap Anton.

Yamaha All New R15 Connected warna baru ini dipasarkan seharga Rp 39.740.000 on the road Jakarta. 

Baca Juga: Pantes Aja, Ini Kenapa Banyak yang Pakai Piston R15 V3 Buat Upgrade NMAX

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa