Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dikira Main-main, Polisi Blokir 38 Data Motor Gegara Cuekin Surat Tilang Elektronik

Irsyaad W - Rabu, 11 Januari 2023 | 09:33 WIB
Ilustrasi surat tilang elektronik, akan ada dampak yang terjadi jika tidak mengurus.
FB/Davin
Ilustrasi surat tilang elektronik, akan ada dampak yang terjadi jika tidak mengurus.

Otomotifnet.com - Jangan dikira Polisi main-main dengan tilang elektronik.

Gegara cuekin surat tilang elektronik, sudah ada 38 data motor diblokir Polisi.

Pemblokiran ini dilakukan Satlantas Polres Bengkulu Tengah.

Tindakan tegas ini setelah diterapkanya tilang elektronik di Bengkul Tengah sejak November 2022.

Dari awal berlaku, tercatat ada 70 kendaraan terekam melakukan pelanggaran lalu lintas.

Dari 70 kendaraan tersebut, data 38 kendaraan diblokir karena pemilik tidak mengkonfirmasi surat tilang elektronik yang dikirimkan.

Kasatlantas Polres Bengkulu Tengah, Iptu Wiyanto melalui petugas ETLE, Bripda Febry menjelaskan, Pemblokiran tersebut akan terus berlaku hingga pemilik kendaraan melakukan konfirmasi ke posko ETLE.

"Kalau blokirnya mau dicabut, harus mengurus ke Posko ETLE untuk melakukan konfirmasi, kemudian membayar denda melalui Briva sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan," kata Febry, (10/1/23).

Saat ini pelaksanaan tilang elektronik masih terus dilakukan.

Untuk di awal tahun 2023 ini Satlantas Polres Bengkulu Tengah telah menjaring 10 kendaraan yang melanggar lalu lintas.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa