Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Deg-degan, Kriteria Mobil dan Motor Dilarang Beli Pertalite Diterima Menteri ESDM

Irsyaad W - Rabu, 11 Januari 2023 | 10:45 WIB
Toyota Kijang Kapsul pelat merah BK 1130 NX milik Pemkab Serdang Bedagai tepergok isi BBM bersubsidi jenis Pertalite di SPBU
TribunMedan.com/Istimewa
Toyota Kijang Kapsul pelat merah BK 1130 NX milik Pemkab Serdang Bedagai tepergok isi BBM bersubsidi jenis Pertalite di SPBU

Otomotifnet.com - Menteri ESDM, Arifin Tasrif beri kabar bikin deg-degan para pemilik mobil.

Sebab, usulan kriteria mobil dan motor yang bakal dilarang beli Pertalite sudah diterimanya.

Kriteria tersebut masuk dalam revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian dan Harga Jual Eceran BBM.

Kriteria mobil yang boleh dan dilarang beli Pertalite pun mulai dibahas secara internal di Kemeneterian ESDM dengan menampung semua usulan yang telah masuk.

"Sekarang kan dikembalikan ke Kementerian ESDM, kita akan bahas minggu depan secara internal," kata Arifin akhir pekan kemarin.

Menurutnya, saat ini sudah ada beberapa usulan terkait kriteria dan klasifikasi mobil yang boleh menggunakan Pertalite.

"Ini sudah ada di meja saya tadi pagi. Sudah ada usulannya, dan mau kita bahas minggu depan," kata dia.

 Antrean masyarakat yang ingin isi BBM subsidi jenis Pertalite
Rudy Hansend
Antrean masyarakat yang ingin isi BBM subsidi jenis Pertalite

Namun demikian, Arifin enggan menjabarkan kapan aturan tersebut akan rampung.

"Baru pembahasan internal. Kalau sudah ada, baru kita ajukan izin prakarsa, kalau disetujui," tegas dia.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa