Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Anggota TNI Ini Rela Gadaikan Motor, Sewa Ekskavator Buat Tarik Truk Biang Macet

Irsyaad W - Kamis, 26 Januari 2023 | 13:30 WIB
Anggota Babinsa Koramil 02/Sungai Pinang, Kopka Azmiadi diberi penghargaan kenaikan pangkat Jadi Serda oleh KSAD, Jenderal Dudung Abdurachman
Dok. Dispenad
Anggota Babinsa Koramil 02/Sungai Pinang, Kopka Azmiadi diberi penghargaan kenaikan pangkat Jadi Serda oleh KSAD, Jenderal Dudung Abdurachman

Otomotifnet.com - Anggota TNI AD, Kopka Azmiadi ini bikin semua orang terharu.

Ia rela gadaikan motor untuk menyewa sebuah ekskavator.

Ekskavator tersebut untuk menarik truk biang kemacetan di Jl Otto Iskandardinata, Samarinda, Kalimantan Timur, (18/1/23) lalu.

"Total Rp 22 juta, saya gadaikan motor untuk kepentingan rakyat agar arus lancar," tutur Azmiadi.

"Kasihan yang mau berangkat tidak ada hambatan. Mohon maaf jika saya salah, saya inisiatif demi kepentingan masyarakat," kata Azmiadi.

Aksi spontan anggota Babinsa Koramil 02/Sungai Pinang Kodim 0901/Samarinda diapresiasi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Azmiadi diberi kenaikan pangkat dari kopka menjadi sersan dua atau serda.

Ekskavator yang disewa anggota Babinsa, Kopka Azmiadi dengan dana pribadi dari hasil gadaikan motor demi tarik truk biang kemacetan
IG/kodim0901samarinda
Ekskavator yang disewa anggota Babinsa, Kopka Azmiadi dengan dana pribadi dari hasil gadaikan motor demi tarik truk biang kemacetan

Pangkat Azmiadi kini naik menjadi sersan dua (serda) usai aksinya yang rela menggadaikan motor demi menyewa ekskavator dengan biaya Rp 22 juta.

Ekskavator itu disewa untuk menyingkirkan truk di Jl Otto Iskandardinata, Samarinda, yang membikin jalanan macet.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa