Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Innova Zenix Hybrid Diborong Jadi Mobil Dinas Pemerintahan, bZ4X Tak Kalah

Ferdian - Jumat, 17 Februari 2023 | 16:15 WIB
SPK Toyota Kijang Innova Zenix sudah tembus 14 ribu
Rianto Prasetyo/GridOto.com
SPK Toyota Kijang Innova Zenix sudah tembus 14 ribu

Otomotifnet.com - Pemerintah Indonesia beri respon positif terkait kehadiran mobil listrik bZ4X dan Kijang Innova Zenix Hybrid.

Pasalnya, mobil tersebut adalah battery electric vehicle (BEV) pertama dengan desain dan kapasitas yang mumpuni sebagai mobil harian.

Lalu ditambah juga hybrid electric vehicle (HEV) pertama yang berstatus produksi lokal Toyota di Indonesia.

Termasuk perakitan baterai.

Terkait ini, Direktur Pemasaran TAM Anton Jimmi Suwandy mengaku kalau permintaan Zenix hybrid dari segmen fleet, khususnya departemen pemerintahan di Indoonesia dan BUMN untuk dijadikan mobil dinas cukup tinggi.

"Sudah ada (permintaan kendaraan listrik jadi mobil pemerintah). Justru unit-unit awal bZ4X yaitu 40-50 unit majority akan dikirimkan ke pemerintah dari berbagai Kementerian," katanya saat ditemui di IIMS 2023, Jakarta (16/2/2023).

"Kijang Innova Zenix Hybrid sama, banyak juga digunakan oleh pemerintah dan non-pemerintah juga banyak," lanjut Anton.

Hanya saja dalam kesempatan itu, ia masih enggan untuk merinci Kementerian apa saja yang meminta kedua mobil rendah emisi tersebut untuk dijadikan kendaraan dinas terbarunya.

Namun dipastikan untuk Kijang Innova Zenix, permintaannya tidak terbatas pada Kementerian saja tetapi juga lembaga pemerintahan lain dan BUMN.

"Kalau Kijang Innova Zenix Hybrid lebih bervariasi. Dari Kementerian, BUMN, serta sebagainya, termasuk yang non pemerintah banyak juga (ritel)," ucap Anton.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa