Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengerjaan Rest Area Tol Indralaya-Prabumulih Dikejar, Persiapan Mudik Lebaran 2023

Irsyaad W - Senin, 6 Maret 2023 | 09:50 WIB
Pengerjaan jalan tol Indralaya-Prabumulih.
Sripoku.com
Pengerjaan jalan tol Indralaya-Prabumulih.

Otomotifnet.com - Tol Indralaya-Prabumulih akan dibuka fungsional saat mudik lebaran 2023.

Untuk itu, pengerjaan rest area kini tengah dikejar agar bisa berfungsi saat momen mudik.

Salah satu bagian yang tengah dikerjakan yakni pembangunan masjid dan toilet agar dapat digunakan bagi masyarakat pengguna jalan tol pada momentum tersebut.

Direktur Operasi III PT Hutama Karya Indonesia (HKI), Selo Tjahjono mengatakan, pembangunannya sampai saat ini telah mencapai 94,76 persen.

"Adapun progres konstruksi Jalan Tol Indralaya-Prabumulih per akhir Februari 2023 adalah 94,76 persen," ucap Selo dalam rilis, (2/3/23).

HKI juga menggunakan beragam inovasi dalam membangun Tol Indralaya-Prabumulih, mulai dari geofoam pada oprit jembatan.

Penggunaan geofoam bertujuan untuk menggantikan material timbunan di belakang oprit yang berat.

Perkembangan proses pembangunan ruas jalan tol Indralaya-Prabumulih, Rabu (20/01/2021).
Kompas.com
Perkembangan proses pembangunan ruas jalan tol Indralaya-Prabumulih, Rabu (20/01/2021).

Geofoam merupakan salah satu material geosintetik yang terbuat dari polimer Expanded Polystyrene dan Xtruded Polystyrene (XPS) yang mempunyai properti berat jenis lebih rendah dibandingkan material granular atau tanah.

"Dengan penggunaan geofoam, diharapkan meminimalisasi penurunan oprit selama masa layanan jalan," ucap Selo.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa