Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengecekan Kendaraan Pasca Mudik, Waspadai Komponen-Komponen Ini

F Yosi - Kamis, 27 April 2023 | 09:30 WIB
Ilustrasi. Gerbang Tol Cikampek Utama dipadati kendaraan pemudik.
Dok. Jasa Marga
Ilustrasi. Gerbang Tol Cikampek Utama dipadati kendaraan pemudik.

Otomotifnet.com - Liburan yang bertepatan dengan hari raya Idul Fitri tahun 2023, benar-benar disambut masyarakat Indonesia dengan sangat antusias.

Terlihat dari banyaknya yang mudik menggunakan mobil pribadi. 

Nah.. dalam perjalanan mudik kali ini terlihat ada beberapa titik kemacetan parah, baik menjelang Hari Raya maupun setelahnya.

Terutama di beberapa ruas tol Trans Jawa dan tempat wisata.

Ini membuat mobil bisa 'kelelahan' karena harus dipacu ratusan hingga ribuan kilometer, bahkan dipaksa mesin menyala dalam kondisi diam lama.

Nah jangan lupa setelah tiba di rumah untuk mengecek sejumlah komponen pada mobil.

Nah, berikut beberapa komponen yang harus diperhatikan dan dicek pasca mobil diajak jalan jauh.

    1. Oli mesin

“Pastikan volume oli tidak kurang dari batas bawah dipstick oil (tongkat pengukur oli)”, buka, Agung Pariyana, Kepala Bengkel Mazda Bintaro, Tengsel.

"Rasakan pula tekstur olinya dengan ujung jari, apakah terdapat butiran-butiran seperti pasir atau tidak.  Kalau warna berubah, encer dan ada butiran pasir, segera lakukan penggantian agar performanya kembali normal," sarannya.

  1. Aki

“Biasanya  apabila terjadi kenaikan suhu pada mobil, maka air aki akan ikut menguap. Segera isi, jika ketinggiannya berada di bawah batas indikator,” terang Agung. 

Sedangkan bila menggunakan aki kering atau jenis MF (Maintenance Free), tidak perlu khawatir.

Penguapan pada aki kering sangat minim, sehingga cairan di dalamnya tidak akan mudah berkurang.

    3.Air Radiator

Untuk Radiator cek bagian dinding radiator apakah terjadi kebocoran.

Mobil terkena macet sampai berjam-jam ditambah umur radiator yang sudah lama bisa menyebabkan komponen karet dan plastik yang mulai getas akan membuat rusak atau kebocoran pada radiator. 

Setelah air radiator lama dikuras, isi lagi menggunakan radiator coolant baru
Dok. OTOMOTIF
Setelah air radiator lama dikuras, isi lagi menggunakan radiator coolant baru

Mekanik bengkel Otoklix Plus Depok sedang mengecek kondisi rem mobil pelanggan
Raspati/Otomotifnet
Mekanik bengkel Otoklix Plus Depok sedang mengecek kondisi rem mobil pelanggan

  1. Cek Rem

Komponen mobil yang satu ini juga tidak kalah penting dan krusial saat berkendara.

Saat berkendara jauh apalagi terjadi kemacetan dan melalui jalur jalanan yang mempunyai karakter naik turun dan berkelok.

Karena bisa jadi kinerja rem mulai berkurang akibat terjadi keausan pada kampas rem.

     5. Ban

Untuk ban bisa diawali dengan melihat tanda segitiga Tread Wear Indicators (TWI) yang biasanya ada di permukaan ban.

Jika masih bagus Kembangan bannya, lanjut periksa tekanan angin ban, telapak dan dinding ban, serta bibir velg mobil. 

Bila ditemui ada hal aneh seperti terdapat benjolan, bolong, atau sobek pada permukaan ban, sebaiknya lakukan penggantian sebelum mobil digunakan berativitas seperti sedia kala.

     6. Kaki-kaki

Kaki-kaki sebagai komponen untuk penyangga beban selama menempuh perjalanan jauh dan melewati medan jalan yang tidak menentu, bisa jadi terdapat kerusakan yang tidak disadari.

Nah, bagian yang perlu diperiksa antara lain tie rod, ball joint, bushing arm, bearing, shockbreaker, link sitabilizer dan sebagainya.

“Apabila mendengar suara dengung saat mobil dijalankan, ini bisa jadi pertanda bantalan roda sudah mulai aus. Langsung ganti yang baru agar tidak merembet ke komponen yang lain,” tutup Agung.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa