Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jogja Dikepung Tiga Ruas Jalan Tol, Rest Area Tersebar di Lokasi Berikut

Irsyaad W - Rabu, 10 Mei 2023 | 10:20 WIB
Trase Tol Solo-Jogja-YIA
TribunJogja.com
Trase Tol Solo-Jogja-YIA

Otomotifnet.com - Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dikepung tiga ruas jalan tol.

Artinya tiap ruas tol pasti memiliki rest area yang tersebar di wilayah Jogja.

Kepala Dinas Pertanahan dan Tata Ruang (Dispertaru) DIY, Krido Suprayitno mengatakan, ada tiga rest area dari proyek tol yang melintasi DIY.

Yakni Rest Area Bokoharjo pada trase tol Jogja-Solo, Rest Area Banyurejo di Tol Jogja-Bawen dan Rest Area Balecatur pada trase Jogja-Yogyakarta International Airport (YIA).

"Posisinya minimal kan (luasnya) 4 hektar. Iya. Di situ kan sesuai arahan Ngarsa Dalem (Sri Sultan HB X)," kata Krido, (9/4/23).

Berbeda dengan daerah lain, rest area di wilayah DIY tidak hanya dapat diakses pengguna jalan tol. Melainkan juga masyarakat umum.

Saat ini Detail Engineering Design (DED) ketiga rest area sedang digarap dengan desain khusus.

Sehingga pengendara yang tidak menggunakan tol dapat mengakses rest area melalui jalur khusus yang disediakan.

Dengan demikian tidak akan mengganggu arus lalu lintas pengguna jalan tol.

"Kami sudah bisa memastikan sesuai dengan DED, lokasi rest area ada 3, Jogja-Solo di Bokoharjo, Jogja-Bawen ada satu yang ada di Banyurejo kemudian satu Jogja-YIA ada di Gamping," jelasnya.

Lebih lanjut, Krido menyebut UMKM yang masuk rest area akan menjalani tahap seleksi dan kurasi terlebih dahulu.

Sehingga tak semua UMKM di DIY dapat berjualan di dalam rest area.

"Kalau ada UMKM itu harus yang terseleksi, terstandarisasi menyangkut masalah fasilitas. Jangan sampai, nyuwun sewu, merusak fasilitas tol," jelasnya.

Sementara Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinkop UKM) DIY, Srie Nurkyatsiwi, mengatakan segala persiapan sudah mulai dilakukan untuk menempatkan para pelaku UMKM di rest area.

Misalnya dari penguatan sumber daya manusia (SDM), kualitas produk UMKM hingga legalitas produk.

Siwi mengatakan, sejauh ini tercatat sudah ada 350 ribu UMKM yang terdata di seluruh wilayah DIY.

Sementara jumlah UMKM yang akan menempati rest area masih dikaji termasuk kapasitas rest area untuk menampung UMKM.

"Yang pasti di Sibakul kita siapkan semua. Sudah ada 350 ribu tinggal yang mana kesiapannya, tergantung lokasinya, rest areanya di mana," ujarnya.

Menurutnya kualitas produk disiapkan bukan hanya karena untuk bisa masuk ke rest area.

Dia menekankan UMKM memang selalu dibina agar terus naik kelas.

Sementara yang masuk ke rest area juga harus melalui proses kurasi dengan sejumlah indikator penilaian yang sudah disiapkan.

"Tidak sekadar diisi tapi lihat traffic pengunjungnya seperti apa, potensi kekuatan ekonomi yang akan di sana seperti apa kita lihat market oriented, di sana jangan sampai umkm di sana tidak ada pengunjung," jelasnya.

"Tidak semua UMKM masuk sana, pasti harus lolos kurasi. Akan berbayar atau gratis akan didiskusikan dulu," sambungnya.

Baca Juga: Beberapa Titik Lahan Tol Solo-Jogja Angker, Operator Alat Berat Kenyang Pengalaman

Sumber: https://jogja.tribunnews.com/2023/04/09/sediakan-lahan-belasan-hektar-3-rest-area-jalan-tol-di-diy-akan-diprioritaskan-bagi-pelaku-umkm?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa