Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Klaten Bakal Punya Empat Gerbang Tol Solo-Jogja, Lokasinya Tersebar Di Sini

Irsyaad W - Rabu, 31 Mei 2023 | 11:00 WIB
Pembangunan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo
instagram.com/pupr_bpjt
Pembangunan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo

Otomotifnet.com - Tol Solo-Jogja merambah beberapa wilayah di kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Sampai-sampai, ada empat gerbang tol Solo-Jogja di Klaten.

Salah satu di antaranya gerbang tol Manisrenggo di Desa Borangan, Manisrenggo, Klaten.

Sedangkan tiga gerbang tol lainnya, yakni exit tol Karanganom di Desa Kuncen, Ceper, Klaten.

Kemudian, gerbang tol Kota Klaten di Desa/kecamatan Ngawen, Klaten.

Terakhir gerbang tol Prambanan di Desa Somopuro, Jogonalan, Klaten.

"Totalnya ada empat exit tol (pintu keluar) di Kabupaten Klaten," terang Kasi Pengadaan Tanah, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Klaten, Sulistiyono, (17/5/23).

P embangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo sepanjang 96,57 kilometer. Jalan tol Solo-Klaten dibuka secara fungsional sepanjang 6 km untuk mudik Lebaran 2023.
Dok. BPJT Kementerian PUPR
P embangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo sepanjang 96,57 kilometer. Jalan tol Solo-Klaten dibuka secara fungsional sepanjang 6 km untuk mudik Lebaran 2023.

"Kalau yang Borangan ini untuk akses ke wisata ke Merapi," sambung Sulistiyono.

Ia mengatakan untuk gerbang tol Manisrenggo di Desa Borangan akan dibangun dalam beberapa tahun mendatang.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa