Otomotifnet.com – Honda Brio Satya pertama kali diperkenalkan PT Honda Propect Motor (HPM) di Indonesia pada tahun 2012 lalu.
Saat diluncurkan, ia ditawarkan menjadi 2 varian, yakni Satya S dengan fitur standar, dan E sebagai trim tertinggi.
Baik Honda Brio Satya dan E, ditawarkan dengan 2 pilihan transmisi, manual dan otomatis.
Untuk yang transmisi otomatis, pada generasi awal ini hingga tahun 2016, masih mengusung jenis torque converter alias transmisi otomatis konvensional.
Baca Juga: Murmernya Harga Mobil Bekas Honda Brio 2013, Mulai Rp 80 Jutaan
Setelah itu berganti jadi Continuous Variable Transmission alias CVT sampai sekarang.
Itu pun teknologi CVT-nya terus mengalami pengembangan.
Untuk mesin, baik Brio Satya dan E dibekali dapur pacu 4 silinder SOHC berkapasitas 1.200 cc.
Mesin ini mampu menelurkan daya sebesar 87 hp, dengan torsi 109 Nm.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Otoseken.id |
KOMENTAR