Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada Pengendara Leher Batu, Pasang Spion Cuma Buat Pencitraan di Depan Polisi

Irsyaad W - Kamis, 20 Juli 2023 | 12:30 WIB
Contoh pengendara motor berjuluk leher batu atau beton, keluar dari gang asal nyelonong
IG/@dashcam_owners_indonesia
Contoh pengendara motor berjuluk leher batu atau beton, keluar dari gang asal nyelonong

"Kaca spion yang ada di motor memiliki keterbatasan pandangan bagi pengendara, ada sudut pandang yang tidak terlihat yaitu area blindspot," kata Agus.

"Oleh karena itu, hal yang harus diperhatikan yaitu melakukan safety check dengan menengok ke belakang ketika ingin bergerak maju atau berbelok, agar 1/3 pandangan yang tidak terlihat mata bisa terlihat dengan baik," kata Agus.

Agus menambahkan, kecelakaan kerap terjadi karena pengendara motor tidak menoleh dan hanya mengandalkan spion serta lampu sein saat akan pindah jalur atau berbelok.

Padahal spion kurang mampu menangkap citra jika ada kendaraan sedang melaju cepat dari belakang.

"Karena sering juga kecelakaan justru terjadi akibat kita terlalu percaya pada kaca spion dan lampu sein, sehingga kendaraan yang berada di titik-titik tertentu tidak terpantau," ucap Agus.

Meski demikian, menoleh ke belakang pun ada tata caranya dari kacamata safety riding.

Agus mengatakan, jangan menoleh terlalu lama dan kemudian perhatikan waktu yang tepat, agar motor tidak menabrak objek di depannya.

"Namun dalam menoleh langsung waktunya jangan terlalu lama, usahakan sekejap saja, hanya memastikan tidak ada kendaraan di area blindspot kita," terangnya.

"Hal ini juga berlaku bagi kendaraan roda empat atau lebih," tandas Agus.

Baca Juga: Pengemudi Bodoh, Istilah Ahli Karena Egois Melaju di Lajur Kanan Jalan Tol Terus

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/19/131603415/kaum-leher-beton-julukan-buat-orang-yang-jarang-lihat-spion-motor?page=all#page3

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa