Otomotifnet.com – Merek produk lampu Autovision merayakan 17 tahun perjalanan di dunia otomotif Indonesia dengan meluncurkan logo terbarunya.
“Peluncuran logo terbaru Autovision merupakan bagian dari strategi rebranding untuk perluasan penyediaan jenis produk pada masa mendatang,” buka Lily Hernawan, Direktur CV Sampurna Part Niaga di Mason Pine Hotel Bandung, 23 Juli 2023 kemarin.
Grand Launching New Logo Autovision dihadiri seller premium dan distributor dari berbagai daerah.
“Logo baru Autovision dikemas dengan tampilan yang lebih modern dan berkelas. Namun, tetap mempertahankan ciri khas dari logo yang lama. Dibalut dengan warna merah sebagai warna identitas dari Autovision sejak awal diperkenalkan kepada publik,” jelas Lily kembali.
Sebagai info, mulai 2006 silam, Autovision mulai menyediakan berbagai produk lampu jenis halogen untuk kendaraan roda 4 dan truk.
Lantas berkembang menyediakan lampu jenis HID (High Intensity Discharge) di Indonesia tahun 2007, hingga 2011 memulai debut lampu projector – BiXenon.
Tahun 2014, Autovision dipercaya salah satu penyedia lampu LED (Light Emitting Diode) oleh PT Suzuki Indomobil untuk unit kendaraannya.
Setahun berikutnya, Autovision menyediakan produk bohlam berteknologi LED untuk lampu utama mobil.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR