Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fuel Water Hybrid Diklaim Bikin Irit BBM Pajero Sport 55%, Tapi Cuma Bisa Pakai Air Jenis Ini

Andhika Arthawijaya - Rabu, 2 Agustus 2023 | 15:15 WIB
Ilustrasi Mitsubishi Pajero Sport
Dok.OTOMOTIF
Ilustrasi Mitsubishi Pajero Sport

Otomotifnet.com – Tak hanya untuk mobil bensin, ternyata alat tandingan Nikuba bernama Fuel Water Hybrid (FWH) bikinan Rudy Sumardi, juga bisa dipakai buat mobil diesel.

Alat yang mampu mengubah air jadi gas hydrogen ini diklaim pula mampu bikin irit konsumsi BBM mobil diesel.

“Sudah pernah kami coba di Pajero Sport Dakkar terbaru dari Garut ke Jakarta. Hasilnya bisa menghemat BBM hingga 55%,” tutur dosen Rekayasa Teknologi di Politeknik Transportasi Darat Indonesia-Sekolah Tinggi Transportasi Darat (PTDI-STTD) ini.

Jarak tempuh dari Garut ke Jakarta dalam pengujian tersebut menurut Rudy sejauh 255 kilometer, “Bahan bakar yang terpakai kurang lebih hanya 1,5 strip saja,” bilangnya.

Baca Juga: Alat Tandingan Nikuba Ini Bisa Menghemat BBM Hingga 80%, Sudah Dijual Online

Pemasangan Fuel water Hybrid di Pajero Sport Dakkar terbaru
Istimewa/Pass Engineering
Pemasangan Fuel water Hybrid di Pajero Sport Dakkar terbaru

Artinya bila konsumsi BBM Pajero Sport untuk pemakaian luar kota sekitar 10,5 km/liter (berdasarkan hasil tes OTOMOTIF), maka jika menggunakan alat ini bisa jadi sekitar 16 - 17 km/liter.

Oiya sekadar reminding, alat bernama Fuel Water Hybrid ini kata Rudy berfungsi sebagai generator katalis, yang mengubah air biasa menjadi gas hydrogen (H2).

“Tapi hanya bisa air murni, enggak bisa kalau pakai air mineral,” jelas pria yang workshopnya bernama Pass Engineering dan beralamat di Jl. Narogong, KM. 17, Bogor, Jawa Barat.

Pasalnya, lanjut Rudy, sifat mineral itu mengikat H2, sehingga agak sulit untuk memisahkannya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa