Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Grand Livina Nungging di Tepi Tambak, 3 Pemotor Dibuat Terbaring di Jalan

Irsyaad W - Selasa, 8 Agustus 2023 | 12:00 WIB
Nissan Grand Livina dalam lingkaran merah terjungkal tabrak tiang listrik di tepi tambak Manyar, Gresik
Dok. Satlantas Polres Gresik
Nissan Grand Livina dalam lingkaran merah terjungkal tabrak tiang listrik di tepi tambak Manyar, Gresik

Otomotifnet.com - Nissan Grand Livina bikin 3 pemotor terbaring lemas di jalan raya.

Posisi akhir Grand Livina nungging di tepi tambak Jalan Raya Banyuwangi, Manyar, Gresik, Jawa Timur.

Itu setelah ketiga pemotor diterjang Grand Livina dari arah sebaliknya, (7/8/23).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik, Iptu Tita Puspita menjelaskan kronologinya.

Terjadi saat Grand Livina nopol B 1088 WUH yang dikemudikan Nasihin (51) warga Manyar Gresik, melaju dari arah selatan ke utara dengan kecepatan sedang.

Saat melintas di tempat kejadian perkara, pengemudi Grand Livina disebut kehilangan kendali.

"Kendaraan mobil rem blong oleng ke kanan dari arah berlawanan ada tiga motor," ujarnya.

Mobil menabrak Yamaha Jupiter Z nopol W 4127 DI yang dikendarai Ahmad Purwanto (33) asal Bungah, Gresik.

Lalu Honda MegaPro nopol L 3488 BF yang dikendarai M Shohib (55) asal Manyar, Gresik.

Terakhir menabrak Honda BeAT B 6075 ZTT yang dikendarai Suwanto (38) asal Banyumas, Gresik.

Ketiga pengendara motor terbaring lemas di pinggir jalan raya Manyar.

Sedangkan Grand Livina nahas tersebut berhenti usai menabrak tiang listrik.

"Karena jarak sudah dekat sehingga terjadilah kecelakaan, akibat dari kecelakaan tersebut Ahmad Purwanto, Shohib, dan Suwanto mengalami luka selanjutnya di bawa ke RS Fathma Medika," pungkasnya.

Baca Juga: Ruang Mesin Nissan Grand Livina Cekung, Tragedi Sore Depan Pos Polisi

Sumber: https://jatim.tribunnews.com/2023/08/07/kecelakaan-karambol-di-manyar-gresik-grand-livina-rem-blong-sasak-3-pemotor-dari-arah-berlawanan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa