Otomotifinet.com – Honda luncurkan fitur Honda Connect, teknologi konektivitas yang hubungkan antara kendaraan dengan smartphone.
Fitur ini pertama kalinya hadir di All New Honda CR-V di GIIAS 2023.
Dijelaskan oleh Yasuhiro Kawano, Large Project Leader of Honda Connect Asian Honda Motor Co Ltd, Automobile Business, “Hadirnya Honda Connect di model flagship membuat penggunanya dapat lebih personal dan terhubung dengan kendaraan,” katanya saat konferensi pers di GIIAS (15/8/2023).
Konektivitas pada Honda Connect memudahkan pemilik mobil mengakses informasi tentang kondisi kendaraan lewat fitur Vehicle Status, seperti sisa bahan bakar, status baterai hingga status airbag.
Ada juga Remote Vehicle Control, fungsinya dapat membuka/mengunci pintu, menyalakan mesin, AC hingga mengatur respon kendaraan (lampu berkedip) saat pemilik mencari posisi mobil.
Lantas disediakan juga fitur Automatic Collision Detection yang bekerja mengirimkan notifikasi secara otomatis ke layanan darurat Call Center Support dan smartphone pemilik mobil saat terjadi kecelakaan.
“Yang jadi pemicu adalah bagian airbag, Ketika airbag terdeteksi mengembang, Honda Connect akan mengirimkan notifikasi ke call center,” terang Ferdianto Budiono, New Business Planning Senior Manager PT Honda Prospect Motor (HPM) Selasa (15/8/2023).
Kemudian ada fitur Security Alarm yang aktif saat mobil mengalami gangguan sehingga menyebabkan alarm menyala seperti pembukaan pintu secara paksa.
Fitur ini memberikan notifikasi tentang kondisi mobil ke smartphone pengguna.
Fitur Speed Alert, yang mana pengguna dapat diinfokan ketika mobil melewati batas kecepatan yang telah ditentukan.
Selanjutnya ada fitur Find My Car yang mempermudah pengguna menemukan posisi kendaraan terkini maupun sedang terparkir.
Ada juga fitur Geofence yang akan memberi notifikasi apabila kendaraan melaju keluar atau masuk dari radius dan lokasi yang sudah ditentukan.
Terakhir, ada fitur Emergency Call yang dapat digunakan untuk menghubungi Honda Customer Care dan Experience Honda saat keadaan darurat, sehingga Call Center Honda dapat memanggil bantuan terdekat.
Disebutkan Ferdianto lagi, “Kami berencana agar kedepannya teknologi canggih ini disematkan pada berbagai model Honda.”
Honda Connect disebut sudah dapat diunduh melalui aplikasi Google Play, Apple App Store serta Huawei AppGallery di smartphone.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR