Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Punya Mobil Chery Bisa Tidur Nyenyak, Service Car Sampai Depan Rumah

Harryt MR - Jumat, 1 September 2023 | 20:20 WIB
CSI menyerahkan unit Service Car, kepada delapan perwakilan diler Chery yang berada di wilayah Jakarta dan sekitarnya (01/09/2023)
Harryt / Otomotifnet.com
CSI menyerahkan unit Service Car, kepada delapan perwakilan diler Chery yang berada di wilayah Jakarta dan sekitarnya (01/09/2023)

Otomotifnet.com - PT Chery Sales Indonesia (CSI) perkuat layanan purna jual dengan menyiapkan service car di seluruh jaringan dealer 3S Chery.

Artinya punya mobil Chery bisa tidur nyenyak, layanan service car bisa datang sampai depan rumah jika dibutuhkan konsumen.

Sebagai permulaan, CSI menyerahkan unit service car, kepada delapan perwakilan diler Chery yang berada di wilayah Jakarta dan sekitarnya (01/09/2023).

Hal ini sebagai wujud komitmen dari layanan service car untuk para konsumen Chery. Yakni bagian dari implementasi 6 Star Service Chery.

"Chery berkomitmen memberikan kepuasan kepada konsumen, dengan mewujudkan nilai-nilai premium, baik melalui keunggulan dan kualitas produk, maupun keunggulan dan kualitas layanan purna jual,”

“Layanan Service Car adalah salah satu layanan solutif yang akan tersedia di semua jaringan diler 3S Chery,” bilang Shawn Xu, President CSI, sekaligus Vice President Chery International.

Lebih lanjut, Shawn menambahkan, jumlah service car Chery akan terus ditambah sesuai perkembangan jaringan dealer. Masing-masing dealer minimal ada satu unit service car.

Uniknya lagi, service car Chery menggunakan armada Tiggo 7 Pro yang kabin belakangnya telah dimodifikasi untuk mengangkut alat-alat perbengkelan dan sparepart.

Adapun soal kesigapan mekanik dipastikan sama dengan apa yang didapatkan konsumen bila berkunjung langsung ke bengkel di diler Chery.

“Bahkan kami juga menyediakan group Whatsapp khusus konsumen. Poinnya kita concern banget terkait produk dan aftersales,”

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa