Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Warga Sipil Aman, Polisi Incar Knalpot Mobil dan Motor Pelat Merah

Irsyaad W - Senin, 18 September 2023 | 10:30 WIB
Nissan Navara pelat dinas knalpotnya ngebul bak cerobong asap, polisi sebutkan siapa pemiliknya
(Istimewa)
Nissan Navara pelat dinas knalpotnya ngebul bak cerobong asap, polisi sebutkan siapa pemiliknya

Otomotifnet.com - Jangan khawatir lagi soal razia uji emisi kendaraan.

Karena mobil atau motor warga sipil sudah aman dari sanksi tilang.

Justru kini Polisi mengincar knalpot motor dan mobil pelat merah dari semua instansi pemerintahan.

Ini merupakan agenda dari Satgas Polusi Udara Polda Metro Jaya.

Salah satunya, adalah menyisir dan melakukan penanganan khusus bagi kendaraan dinas dari semua Instansi Pemerintahan, yang dianggap tidak memenuhi ambang batas emisi.

Upaya ini muncul ke meja diskusi setelah terjadinya kasus video viral baru-baru ini, menunjukkan Nissan Navara pelat merah mengeluarkan asap putih.

Video viral itu diunggah oleh akun @merekamjakarta, (10/9/23) itu menerima kecaman dari masyarakat.

Pasalnya, kendaraan dinas dinilai kebal tilang dan tidak menerima penanganan serupa dengan masyarakat.

"Plat item putih disuruh uji emisi plat merah yg begini ga disuruh uji emisi aman aja ga kena tilang," tulis @rizky_gunawan9, seorang netizen di kolom komentar.

Kepala Satgas Polusi Udara Polda Metro Jaya, Kombes Nurcholis menjelaskan, Nissan Navara dalam video tersebut adalah mobil dinas milik Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Pemprov DKI.

"Nissan kemarin yang keluar asapnya, langsung kami (polisi) datangi ke Pemprov DKI, ke Disnaker, dan langsung kami sampaikan. Hari minggu itu mobil sudah di bawa ke bengkel," ucapnya, (12/9/23).

Dia menjelaskan, untuk beberapa waktu ke depan, pihaknya akan menyelenggarakan proses uji emisi internal yang diberlakukan di semua kantor Instansi Pemerintahan.

"Sementara kami menangani secara internal dulu. Ke (kendaraan) dinas, Polisi, dan nanti juga ke Instansi Pemerintahan lainnya," ucapnya.

Menurutnya, langkah ini harus dilakukan secepat dan sesegera mungkin.

Pembenahan dari dalam dirasa perlu sebelum implementasinya berlanjut ke luar, atau masyarakat.

"Jangan sampai kami memeriksa masyarakat, tapi kendaraan dinasnya sendiri belum ditangani. Seperti kasus Nissan kemarin, itu pelat merah kok kemebul (berasap)? Kan gitu," kata dia.

 Baca Juga: Viral Nissan Navara Pelat Dinas Knalpot Bak Cerobong Asap, Polisi Sebut Siapa Pemiliknya

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/13/121200715/soal-uji-emisi-polisi-incar-kendaraan-dinas-pelat-merah

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa