Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Status DKI Ganti Jadi DKJ, Perkara Kemacetan Jangan Harap Ikut Berubah

Irsyaad W - Jumat, 29 September 2023 | 14:15 WIB
Ilustrasi kemacetan di Jakarta
KOMPAS.COM
Ilustrasi kemacetan di Jakarta

Otomotifnet.com - Status Jakarta dari Daerah Khusus Ibukota (DKI) bakal ganti menjadi Daerah Khusus Jakarta (DKJ).

Meski status berganti, tapi jangan harap soal kemacetan lalu lintas ikut berubah.

Diketahui, Pemerintah tengah menyusun Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Daerah Khusus Ibukota (DKI) pasca Ibu Kota dipindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN) Provinsi Kalimantan Timur.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, jumlah pekerja pegawai negeri secara keseluruhan mencapai 5 persen dari jumlah pekerja yang beraktivitas.

Hal itu sebagaimana dari analisis yang dilakukan Dishub DKI Jakarta.

"Jadi artinya kalau 5 persen itu pindah (ke IKN Nusantara) kondisi traffic nya masih cukup padat. Yah, karena kegiatannya tetap tinggi untuk jasa dan sebagainya," ujar Syafrin, (26/9/23) dikutip dari Wartakotalive.com.

Lantaran lalin di Jakarta terlalu padat, pemerintah daerah melakukan berbagai upaya untuk mengurai kemacetan yang berdampak pada polusi udara.

Ilustrasi kemacetan di Jakarta
Istimewa
Ilustrasi kemacetan di Jakarta

Salah satunya pengenaan tarif parkir disinsentif bagi mobil yang belum atau tidak lulus uji emisi.

Tarif parkir ini berlaku sementara berlaku untuk mobil. Saat ini sudah ada puluhan titik yang menerapkan tarif tersebut.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa