Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebanyak Ini Konsumen Dari 45 Negara Yang Hadiri Chery International Summit 2023 di Wuhu, China

Andhika Arthawijaya - Minggu, 15 Oktober 2023 | 13:20 WIB
Sekitar 500 perwakilan konsumen Chery dari 45 negara di dunia hadir dalam acara Chery International User Summit 2023 di headquarter Chery International di Wuhu, Anhui, China (15/10/2023)
Andhika A/Otomotifnet
Sekitar 500 perwakilan konsumen Chery dari 45 negara di dunia hadir dalam acara Chery International User Summit 2023 di headquarter Chery International di Wuhu, Anhui, China (15/10/2023)

Otomotifnet.com - Minggu pagi ini (15/10/2023)  markasnya Chery International di Wuhu, Anhui, China dibanjiri ratusan perwakilan konsumen Chery serta media dan blogger dari berbagai negara di dunia, termasuk Indonesia.

Peserta terbanyak datang dari Rusia yang membawa sekitar 100 orang, dimana pemilik diperbolehkan membawa keluarganya.

Di kantor pusat Chery International ini para tamu undangan disuguhkan beragam produk kendaraab buatan Chery Group, termasuk produk ramah lingkungan mereka dari jenis Hybrid hingga full EV atau BEV (Battery Electric Vehicle).

Tak hanya itu, para tamu undangan juga diajak melihat pameran green technology beserta perangkat pendukung yang dimiliki Chery.

Baca Juga: Segini Jumlah Negara Tujuan Ekspor Chery & Total Penjualannya di Dunia

Para tamu undangan Chery International User Summit 2023 tengah mengamati beragam line up produk elektrifikasi bikinan Chery Group di halaman kantor pusat Chery International di Wuhu
Andhika A/Otomotifnet
Para tamu undangan Chery International User Summit 2023 tengah mengamati beragam line up produk elektrifikasi bikinan Chery Group di halaman kantor pusat Chery International di Wuhu

Vice president Chery International, Chen Chun Qing dalam kata sambutannya mengatakan acara ini dihadiri oleh sekitar 500 konsumen dari 45 negara di dunia.

Ia juga memaparkan kalau Chery International memiliki 4 brand besar, dengan total produk sebanyak 300 macam.

Ada pun 4 brand besar keluaran Chery International terdiri dari merek Chery, lalu Omoda, Jaecoo, hingga Exeed.

Dan produk-produk tersebut telah di ekspor ke lebih dari 80 negara di dunia.

Konsumen dan awak media hingga blogger dari 45 negara juga turut disuguhkan pameran produk-produk green technology dari Chery Group
Andhika A/Otomotifnet
Konsumen dan awak media hingga blogger dari 45 negara juga turut disuguhkan pameran produk-produk green technology dari Chery Group

Oiya, menurut Mohammad Ilham Pratama, Head of Public Relation PT Chery Sales Indonesia (CSI) yang turut menemani 7 konsumen Chery terpilih dari Indonesia serta beberapa awak media, event Chery International User Summit 2023 ini merupakan event pertama Chery International yang melibatkan para konsumen Chery Group dari seluruh dunia.

Ia mengatakan bahwa tidak menutup kemungkinan kalau acara ini akan dijadikan event tahunan sebagai reward bagi konsumen loyal Chey.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa