Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengendara Yamaha X-Ride Temui Ajal di Jalan, Kepala Ditebas Pohon Tumbang Dadakan

Irsyaad W - Rabu, 18 Oktober 2023 | 18:00 WIB
Dalam lingkaran merah Yamaha X-Ride yang tergeletak bersama pengendara usai digetok pohon tumbang di Jalan Raya Tangkuban Perahu, Kampung Ciburial, desa Cibogo, Lembang, KBB
TribunJabar.id/Hilman Kamaludin
Dalam lingkaran merah Yamaha X-Ride yang tergeletak bersama pengendara usai digetok pohon tumbang di Jalan Raya Tangkuban Perahu, Kampung Ciburial, desa Cibogo, Lembang, KBB

Otomotifnet.com - Ajal memang tak diketahui semua orang di dunia.

Termasuk yang dialami Ahmad Chaerudin (38), pengendara Yamaha X-Ride warga kampung Gerang, desa Citapen, Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Saat berkendara kepalanya ditebas pohon tumbang dadakan hingga ajal menjemputnya.

Peristiwa ini terjadi di jalan raya Tangkuban Perahu, kampung Ciburial, desa Cibogo, Lembang, KBB, (16/10/23).

Anehnya, pohon tumbang tanpa ada hujan maupun angin.

Warga setempat, Wahyu (53) mengatakan, insiden pohon tumbang tersebut terjadi saat dirinya berada di dalam rumah, kemudian mendengar suara benturan yang cukup keras dari jalan raya.

"Pas saya lagi tiduran di rumah terdengar suara keras gebruk, pas keluar enggak keliatan sama kebul (debu)," ujarnya di lokasi, (16/10/23) disitat dari TribunJabar.id.

Setelah itu, Wahyu langsung keluar rumah dan melihat ada seorang pengendara motor yang sudah tergeletak tertimpa pohon tumbang itu dengan posisi badan masih di atas motornya.

"Pas debunya habis baru keliatan ada motor tertimpa pohon dan keliatannya korban masih di atas motor sambil terlentang," jelas Wahyu.

"Pohon tumbang itu mungkin karena pohonnya sudah tua karena tidak ada angin," kata Wahyu.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa