Otomotifnet.com – Hari ini (24/10), Neta Indonesia resmi mengumumkan harga produk mobil listrik pertamanya yang dijual di Indonesia, Neta V.
Sebagai info, sejak diperkenalkan di Indonesia pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Neta V sudah dipesan melalui prebook sebanyak 162 SPK.
Di Indonesia, Neta bakal menggandeng PT Handal Indonesia Motor untuk melakukan perakitan secara lokal dalam bentuk CKD (completely knocked down) pada kuartal kedua 2024 mendatang.
“Neta akan terus berkomitmen untuk memberikan inovasi terbaik dan kemudahan kepada masyarakat Indonesia dalam memiliki kendaraan listrik. Kami berencana untuk memulainya dengan meresmikan sepuluh dealer yang tersebar di seluruh Indonesia pada kuartal keempat tahun 2023,"
"Dengan langkah ini, NETA berusaha untuk selalu siap mendukung masyarakat Indonesia dengan memberikan kontribusi positif melalui kehadiran kendaraan listrik dan teknologi ramah lingkungan,” ujar Jason Ding, Managing Director PT NETA Auto Indonesia hari ini (24/10/2023).
Sebagai model pertamanya di Indonesia, Neta V yang merupakan crossover, hadir dengan desain elegan dan pilihan warna-warni trendi seperti Sakura Pink, Sky Blue, Moonlight Green, White Storm dan Midnight Gray.
Neta V juga klaim memiliki pelek 16 inci dan ground clearance 130 mm.
Dibekali dengan baterai berkapasitas 40,7 kWh NETA V mampu menempuh jarak 384 km menurut standar pengujian NEDC atau menurut standar pengujian CLTC yang dapat juga menempuh jarak 401 km.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR