Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

45 Pemilik Mobil dan Motor Kejaring Razia Gabungan, Ketahuan Punya Tunggakan

Irsyaad W - Rabu, 8 November 2023 | 14:30 WIB
Petugas gabungan TNI-Polri dan Samsat merazia pajak kendaraan di depan Stadion Temenggung Abdul Jamal
TribunBatam.id/Pertanian Sitanggang
Petugas gabungan TNI-Polri dan Samsat merazia pajak kendaraan di depan Stadion Temenggung Abdul Jamal

Otomotifnet.com - Digelar razia gabungan TNI, Polri dan petugas Samsat.

Hasilnya 45 pemilik mobil dan motor kejaring razia di depan Stadion Temenggung Abdul Jamal, Batam, Kepulauan Riau, (6/11/23).

Mereka ketahuan punya tunggakan pajak kendaraan, baik tahunan maupun 5 tahunan.

Pengendara yang kejaring razia diwajibkan melunasi tunggakan pajak tahunan kendaraan itu di lokasi.

Sementara untuk yang mati pajak 5 tahunan diarahkan melunasinya di Samsat Batam Center.

Kepala UPT Samsat Batuaji, Patrick Nababan dalam razia di Batam itu menuturkan jika kegiatan ini akan terus dilaksanakan kedepannya.

Dengan target semua pemilik kendaraan wajib membayar pajak kendaraan bermotornya.

Sebelumnya Dispenda Kepri mencatat masih ada 40 persen kendaraan di Kepulauan Riau yang menunggak pajak dan terbanyak di kota Batam.

"Kebetulan program pemutihan juga masih berjalan sehingga yang belum melaksanakan wajib pajak kendaraannya diarahkan untuk segera membayar dengan memanfaatkan program pemutihan yang masih berjalan ini," kata Patrick, (6/11/23) dilansir dari TribunBatam.id.

Razia pajak kendaraan bermotor ini juga sekaligus ajakan kepada masyarakat di Batam yang masih menunggak pajak agar segera melaksanakan pembayaran pajak.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa