Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil diesel

Waspada, Hal Ini Bikin Bodi Mobil Bekas Bisa Keropos di Musim Hujan

ARSN - Rabu, 22 November 2023 | 22:00 WIB
Ilustrasi karat di bodi mobil bekas
Dok. Otomotif
Ilustrasi karat di bodi mobil bekas

Otomotifnet.com - Musim hujan datang gaes, waspada hal ini di mobil diesel atau bensin kalian ya.

Ya, bodi mobil diesel atau bensin kalian bisa keropos di musim hujan.

Kita harus lebih telaten dalam merawat mobil.

Tapi bodi mobil keropos tidak bisa terjadi begitu saja akibat siraman air hujan, pasti ada penyebab lain.

Ilustrasi. Karet panoramic roof getas kerap bikin bocor dan rawan keropos.
Angga Raditya
Ilustrasi. Karet panoramic roof getas kerap bikin bocor dan rawan keropos.

Kebocoran pada jalur air di bodi mobil, kerap jadi penyebab keropos.

Yap, kebocoran pada jalur air ini menyebabkan air jadi mengendap di dalam bodi mobil.

Yang paling sering dari lis kaca bocor, atau bisa juga dari sunroof, karena karetnya mulai getas.

Endapan air hujan ini lama-lama bikin karat jika dibiarkan.

Terutama di panel logam yang tidak terlindungi pernis atau lapisan cat.

Karat ini kalau dibiarkan, lama-kelamaan mulai menggerogoti panel logam di mobil diesel atau bensin kalian, sehingga mulai keropos.

Karat pada bodi mobil akibat endapan air yang berasal dari kebocoran panoramic roof.
Angga Raditya
Karat pada bodi mobil akibat endapan air yang berasal dari kebocoran panoramic roof.

Kalau karatnya sudah menyebar bisa jadi nanti meluas keroposnya.

Dilansir GridOto.com, ciri-ciri karat pada cat mobil diesel atau bensin bisa dilihat dari bentolan yang muncul pada lapisan cat mobil.

"Kalau sudah ada bentol atau cat mobil bangun, berarti sudah ada titik keropos di baliknya," timpal Dimas dari bengkel bodi Auto39, Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Sebaiknya periksa bodi mobil secara menyeluruh saat musim hujan, jangan sampai ada air mengendap di balik bodi mobil ya gaes.

Baca Juga: Tips Perawatan Mobil Diesel, Bisa Lemas Juga Buat Yang Jarang Lakukan Ini

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa